SERANG, POSKOTA.CO.ID - Sahrik, bocah berusia sekitar 4 tahunan warga Kampung Bojong Garu, Desa Pamarayan, Kecamatan Pamarayan, Kabupaten Serang, tenggelam di sungai yang tak jauh dari rumahnya, Jumat (29/10/2021).
Beruntung nyawa korban berhasil diselamatkan.
Diperoleh keterangan, musibah terjadi sekitar pukul 12:30 WIB, dimana korban bersama temannya berenang di sungai.
Pada saat kejadian kondisi arus air sungai dalam keadaan deras dan debit air yang tinggi.
Kondisi tersebut membuat korban terbawa arus dan tidak muncul kembali ke permukaan.
Teman-teman korban berteriak sehingga mengundang warga datang dan langsung melakukan pencarian.
Tak lama kemudian korban berhasil diketemukan oleh warga dalam keadaan selamat.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serang, Nana Sukmana Kusuma membenarkan adanya yang tenggelam tersebut.
Kata Nana kejadian tenggelam karena kurangnya pengawasan dari orang tua saat anaknya berenang di sungai.
Terlebih air sungai yang sangat deras dan debit air yang tinggi.
"Satu orang yang tenggelam, BPBD Kabupaten Serang telah berkoordinasi dengan pihak pelapor guna validasi data," katanya.
Tonton juga video "Keributan Geng Motor di Kalimalang Cikarang, Satu Remaja Tewas Dikeroyok". (youtube/poskota tv)
Nana mengungkapkan, korban atas nama Sahrik berhasil diketemukan dengan keadaan selamat oleh warga setempat.
Korban kemudian langsung di bawa ke puskesmas Pamarayan. (rahmat haryono)