Wow! Nyawer Warga Rp 300 Ribu, Lukman Unggul di Pilkades Desa Bunar
Senin, 11 Oktober 2021 11:22 WIB
Share
Proses penghitungan surat suara di Desa Bunar, Kecamatan Sukamulya, Kabupaten Tangerang. (Foto/ist)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID  - Nyawer warga sebesar Rp 300 ribu, Lukman, calon kepala desa (Cakades) Desa Bunar no urut 2 unggul.

Diketahui, Lukman meraih suara sebanyak 2961 di Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Desa Bunar yang digelar pada Minggu (10 /10/2021).

Sementara cakades lainnya yakni, Abud meraih suara kedua sebanyak 2052 dan Amid meraih suara ketiga sebanyak 1348.

Menurut salah satu warga Desa Bunar berinisal YT (36), sebelum pelaksanaan Pilkades, tim sukses (Timses) calon kepala desa nomor urut 2 tersebut membagikan amplop yang di dalamnya berisikan uang sebesar RP 300 ribu.

"Saya juga tidak tahu tiba-tiba mendapatkan uang dari salah satu tim sukses nomor urut 2. Dibagiinnya pas malam sebelum pilkades," katanya, Senin (11/10).

Padahal, lanjut TY, dirinya tidak mengenal orang yang membagikan uang tersebut.

"Cuma datang terus ngasih amplop, katanya ini ada titipan nomor 2," ungkapnya.

Diketahui, money politic banyak terjadi saat pemilihan kepala desa (Pilkades). Seperti yang terjadi di desa Ranca Kelapa, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang.

Empat orang tim sukses diamakan polisi antaran kedapatan sedang membagikan sejumlah uang kepada warga di Desa Ranca Kelapa. (kontributor Tangerang /veronica prasetio)

Editor: Tri Haryanti
Contributor: Veronica Prasetio
Sumber: -