ANDORRA, POSKOTA.CO.ID - Timnas Inggris akan menyambangi markas Timnas Andorra di Stadion Estadi Nacional dalam lanjutan Grup I Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Inggris memiliki kans besar untuk mendulang poin penuh di pertandingan ini, mengingat, mereka sedang dalam performa gemilang sejak kalah di babak final Piala Eropa 2020.
Dalam tiga laga Kualifikasi Piala Dunia 2022, The Three Lions tidak terkalahkan dengan rincian dua kali menang dan satu hasil imbang.
Skor seri didapat Inggris pada pertandingan terakhirnya melawan Poandia.
Saat itu laga berakhir dengan skor 1-1.
Dengan hasil positif tersebut Inggris semakin kokoh di puncak klasemen sementara Grup I dengan koleksi 16 poin, unggul 4 angka dari Albania di peringkat kedua.
Di sisi lain, sang tuan rumah belum menunjukan penampilan konsisten di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Dari enam laga yang telah dijalani, Andorra hanya meraih satu kemenangan dan sisanya berakhir dengan kekalahan.
Satu kemenangan tersebut diraih Andorra saat menjamu San Marino pada bulan September lalu.
Saat itu mereka unggul dengan skor 2-0.
Andorra merupakan salah satu tim yang paling banyak kebobolan di Grup I.
Mereka tercatat telah kemasukan 14 gol dan baru mencetak 4 gol.
Hal tersebut cukup berbanding terbalik dengan Inggris yang hanya kemasukan 2 gol dan sudah menorehkan 18 gol.
Statistik tersebut menggambarkan jika Inggris diunggulkan di pertandingan ini.
Apalagi mereka memiliki catatan gemilang saat bersua Andorra.
Dalam lima pertandingan sebelumnya, Inggris selalu meraih kemenangan atas Andorra.
Pertemuan terakhir terjadi September lalu di ajang yang sama. Saat itu Inggris sukses menaklukan Andorra dengan skor telak 4-0.
Perkiraan susunan formasi kedua tim:
Andorra (4-5-1): Gomes; Rubio, Garcia, Llovera, Garcia; Martinez, Pujol, Rebes, Moreno, Cervos; Cucu.
Inggris (4-3-3): Pickford; Trippier, Tomori, Mings, Chilwell; Rice, Henderson, Foden; Watkins, Kane, Saka. (cr04)