Kebakaran menghanguskan belakang rumah sekaligus warung kelontong di Jalan Basuki Rahmat RT 04/14, Kelurahan Cipinang Muara, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (28/9/2021). (Cr02/PKL04)

Jakarta

Rumah Sekaligus Warung Kelontong di Cipinang Muara Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Selasa 28 Sep 2021, 15:22 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID -  Kebakaran menghanguskan belakang rumah sekaligus warung kelontong di Jalan Basuki Rahmat RT 04/14, Kelurahan Cipinang Muara, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (28/9/2021).

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur selesai memadamkan api dalam kurun waktu 25 menit.

Kepala Seksi (Kasi) Ops Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman menjelaskan, di sana  setidaknya ada empat orang yang meliputi suami, istri serta dua orang anak.

"Kalau diduga sih karena korsleting listrik, karena di sana tidak ada aktivitas memasak ya," ungkapnya kepada wartawan di lokasi, Selasa (28/9/2021).

Kata Gatot, penghuni rumah baru sadar ada api ketika sang istri baru saja selesai mandi dan melihat ada kepulan asap.

Lantas, api membakar kasur hingga mengakibatkan api membesar di bagian belakang rumah.

Sementara itu, penghuni rumah bernama Fais langsung berusaha memadamkan api dengan alat seadanya dibantu warga sekitar.

"Ketika kami tiba di sini hanya tinggal melakukan pendinginan saja, tidak sampai merambat ke bangunan rumah lain," ucap Gatot.

Dalam kebakaran itu, lanjut Gatot pihaknya mengerahkan 8 unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) yang disertai dengan 80 personel.

"Kami mengerahkan 8 unit mobil Damkar karena kita antisipasi agar cepat padam dan kita mengerahkan 80 personel, api dapat di padamkan selama dua puluh lima menit," ungkapnya.

Beruntung, tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.

"Ya tidak ada korban jiwa hanya mengalami luka ringan, namun kerugian ditaksir mencapai Rp30 juta," pungkas Gatot. (Cr02/PKL04) 

Tags:
Rumah Sekaligus Warung Kelontongdi Cipinang Muara Terbakardiduga-akibat-korsleting-listrik

Administrator

Reporter

Administrator

Editor