JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Terawangan salah satu anak indigo asal Indonesia buat publik kembali terkejut.
Bukan soal bencana alam, anak indigo bernama Tigor Otadan kini menerawang akan ada artis yang meninggal dunia di sisa akhir tahun 2021.
Bukan hanya itu, Tigor yang merupakan anak Indigo asal Jawa Timur ini beberkan jika artis tersebut merupakan jebolan ajang pencarian bakat.
“Pandangan:Berpulang artis dari salah satu ajang pencarian bakat, di sisa akhir tahun,” tulisnya.
Sontak hal itu membuat publik terkejut, siapa sebenarnya artis yang akan meninggal dunia di akhir tahun nanti?
Tigor juga sekaligus beberkan ciri khas dan gaya dari sang artis jebolan ajang pencarian bakat yang disebut trend pada zamannya.
Kendati demikian, Tigor sendiri mengaku tak mengetahui apa sebab sang artis meninggal dunia.
Hal itu diungkapkan Tigor di akun Instagramnya @tigorotadan18 pada Jumat (10/9 2021) lalu.
“Penampilannya yang selalu menawan, dengan ciri khas gaya yg modif & kontemporer, unik konyol dan kadang dia bersahaja, trend pada zamannya, tapi saya tidak paham kematiannya dikarenakan apa,” tulis Tigor.
Sontak, ramalan buruk sang indigo tersebut pun menuai beragam respon dari netizen dan banyak komentar pro kontra.
Tak hanya itu, sebelumnya Tigor juga menyebut nanti akan ada hujan deras disertai longsor, hingga memakan banyak korban jiwa di sisa akhir tahun 2021.
Ia juga menjelaskan, ada beberapa inisial daerah yang diprediski akan diterjang bencana, jadi diharapkan masyarakat untuk terus waspada.
Namun Tigor pun berharap bahwa terawangannya semoga tidak menjadi kenyataan, karena hal itu akan sangat meresahkan, mengingat saat ini pandemi Covid-19 juga belum usai.
"Akan tetapi kita perlu untuk kesiagaan cepat, usahakan perahu karet dan tandu-tandu. Karena longsornya ini bersamaan dengan banjir dan hujan," ujar anak indigo Tigor.
Tigor Otadan menyebutkan insial beberapa daerah yang perlu waspada, diantaranya JB, SKBI, SMRG, BG, OR, SMTT, dan JT.
Sebelumnya, Tigor juga meramal akan adanya situasi yang mencekam di sisa tahun 2021, bahkan disebut-sebut akan ada banjir dahsyat, ekonomi rendah, kerusuhan berdarah hingga gunung berapi yang meletus.
Ramalan itu diucapkan Tigor Otadan di kanal youTube Hadi Mukidi sebagaimana dikutip PosKota.co.id pada Senin (30/8/2021).
“Saya melihat kerusuhan sampai menyebabkan korban berdarah di area muka seperti terkena sabetan,” kata Tigor Otadan.
Meski begitu Tigor belum bisa memastikan apakah ledakan tersebut terjadi di tempat yang sebelumnya sudah terjadi peristiwa yang sama atau di tempat yang berbeda. (cr09)