Tak Hanya Vaksin Merah Putih, UNAIR Buat 14 Gebrakan Bantu Nakes Lawan Covid-19 Loh, Apa Aja Sih?
Jumat, 3 September 2021 21:57 WIB
Share
UNAIR buat inovasi untuk bantu nakes lawan Covid-19 (Instagram/@univ_airlangga)

SURABAYA, POSKOTA.CO.ID - Akun official Universitas Airlangga, @Unair_Official  pada membuat cuitan mengenai inovasi atau gebrakan yang berhasil diciptakan untuk membantu nakes, pada Jumat (3/09/2021)

Salah satu inovasi yang dibuat adalah vaksin Merah Putih, yang diharapkan bisa menjadi ‘senjata’ baru di tengah pandemi ini, dan kabarnya akan  mulai beredar pada tahun 2022 mendatang.

Sontak saja cuitan akun tersebut menjadi trending topic di Twitter, lantas berikut adalah 15 inovasi UNAIR untuk membantu para nakes di tengah pandemi Covid-19:

1.Vaksin Merah Putih

Vaksin ini merupakan kerja sama dengan pemerintah dan beberapa universitas di tanah air. Univeristas Airlangga menjadi salah satunya dan ikut dalam uji klinis.

Pada cuitannya, vaksin ini dinyatakan telah masuk pada uji klinis pada Macaca atau spesies monyet. Dalam produksinya pada awal tahun 2022 mendatang akan bekerja sama dengan PT. Biotis Pharmaceuticals Indonesia.

2. Robot RAISA

Robot ini adalah hasil kerja sama dengan Universitas Teknologi Sepuluh November. Mengutip dari situs laman Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi bahwa penciptaan robot ini guna mengurasi resiko terpapar virus kepada para tenaga medis.

Desain Robot Medical Assistant ITS-Unair (RAISA) merupakan gabungan dari beberapa robot ITS yang telah diciptakan terlebih dahulu seperti robot sepakbola beroda (Iris), robot kapal tanpa awak (Barunastra), robot humanoid (Ichiro), dan robot untuk Kontes Robot Indonesia (KRI).

Robot ini dikendalikan jarak jauh dan dikendalikan dengan joystick. Dilengkapi dengan monitor sehingga pasien dengan paramedis dapat berkomunikasi dua arah.

Halaman
1 2 3 4