JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI mengatakan bahwa target suntik vaksin Covid-19 sebanyak 100 juta dosis yang diperintahkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) kini telah berhasil dicapai.
Target suntik vaksinasi Covid-19 tersebut dikatakan langsung oleh Kemenkes sudah mencapai target 100 juta dosis pada Selasa (31/8/2021).
Hal tersebut dikonfirmasi oleh juru bicara vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan, yakni dr Siti Nadia Tarmizi saat menggelar konferensi pers virtual, Rabu (1/9/2021).
"Sesuai dengan peta jalan kita tanggal 31 Agustus kemarin kita mencapai 100 juta dosis vaksin Covid-19. Kita tahu bahwa vaksinasi merupakan salah satu yang penting dalam menurunkan laju penyebaran virus Covid-19," kata dr Siti Nadia.
Dengan hasil yang sudah didapatkan sampai dengan detik ini, dr Siti berharap agar masyarakat Indonesia sudah bisa mendapatkan kekebalan tubuh sampai waktu yang telah direncanakan.
"Dengan 100 juta dosis yang sudah disuntikkan hari ini, semoga tentunya ini akan teus mencapai target kekebalna kelompok dalam waktu yang telah kita tetapkan," ucapnya menambahkan.
Lebih lanjut, sepanjang Agustus 2021 proses vaksinasi Covid-19 di Indonesia sendiri konsisten tembus 1,7 juta dosis dalam hitungan satu hari.
Maka dari itu dr Siti juga berharap kecepatan dalam proses vaksinasi Covid-19 masih bisa terus terjaga selama bulan September 2021 dan seterusnya.
"Kita pernah mencapai angka 1,7 juta dosis penyuntikan per hari ini. Ini akan kita teruskan untuk meningkatkan laju vaksinasi pada bulan September, sejalan pertambahan jumlah vaksin yang akan kita distribusikan," paparnya.
Sebagaimana diketahui, menurut data yang dikeluarkan di situs resmi Kementerian Kesehatan (vaksin.kemkes.go.id) per tanggal 1 September 2021 pukul 12.00 WIB, tercatat sudah ada 63.944.955 orang yang disuntik dosis vaksin pertama atau sekitar 30.70 persen.
Sementara itu ada sebanyak 36.343.220 orang yang sudah disuntuk dosis vaksin kedua atau sekitar 17.45 persen.
Jika dijumlahkan, total sudah mencapai 100.288.175 orang yang sudah mendapat suntik vaksin, baik dosis pertama atau dosis kedua. (cr03)