DPRD Kota Tangerang gelar jumpa pers mengenai pembatalan pengadaan seragam dinas bagi 50 anggota dewan dengan anggaran mencapai Rp1.2 miliar. (foto: Ridsha Vimanda)

Tangerang

Sempat Bikin Heboh, DPRD Kota Tangerang Sepakat Batalkan Anggaran Seragam Dinas Bernilai Fantastis

Selasa 10 Agu 2021, 21:09 WIB

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - DPRD Kota Tangerang membatalkan pengadaan seragam dinas bagi 50 anggota dewan dengan anggaran mencapai Rp1.2 miliar.

Anggaran Rp1.2 miliar yang berasal dari APBD tahun 2021 itu disepakati dibatalkan lewat rapat Badan Musyawarah (Bamus), Selasa (10/8/2021). 

Ketua DPRD Kota Tangerang, Gatot Wibowo menyampaikan, hasil rapat Bamus disepakati bahwa pengadaan pakaian dinas dibatalkan.

"Sepakat berdasarkan rapat bersama pimpinan fraksi dan komisi secara politik kita batalkan," kata Gatot di ruang Bamus DPRD Kota Tangerang, Selasa (10/8/2021).

Gatot menyebutkan, pembatalan itu bersifat menyeluruh, yang berarti instansinya tak akan mengadakan penganggaran bahan pakaian pada tahun 2021 ini. 

"Dibatalkan setelah menerima berbagai usulan dari semua lapisan masyarakat," ungkap Gatot. 

Gatot menjelaskan, untuk kenaikan anggaran pengadaan seragam dinas baru yang naik hampir dua kali lipat itu, karena beberapa hal.

Mulai dari penambahan volume, kualitas bahan dan kenaikan harga barang dibanding tahun sebelumnya. 

"Harga bisa naik dari anggaran tahun lalu karena volume bertambah, kemudian spesifikasi barang dan kualitas barang serta harga di pasaran itu naik. Dari 4 stel bertambah menjadi lima stel," terang dia. 

Sekretaris DPRD Kota Tangerang, Agus Sugiono menerangkan, Harga Standar Satuan (HSS) pengadaan bahan seragan dinas baru itu senilai Rp675 juta.

"HSS 675 juta untuk pengadaan bahan dan ke penjahit 2.7 juta per pasang, belum di potong pajak. Volume bertambah tahun lalu empat tahun ini lima," ucap dia.

Dengan adanya pembatalan pengadaan seragam dinas itu, Agus mengaku akan melakukan komunikasi dengan pihak pemenang lelang. Dia meyakini, pembatalan lelang itu, bisa dilakukan tanpa merugikan pihak pemenang lelang. 

"Belum ada kontrak, kami akan mengundang penyedianya," tandasnya.

Sebelumnya, langkah yang dilakukan oleh Anggota DPRD Kota Tangerang saat ini tengah menjadi sorotan tajam publik di media sosial.

Bagaimana tidak, pasalnya Anggota DPRD tersebut dikabarkan rela menggelontorkan anggaran hanya demi merancang baju dinas di perusahaan barang mewah asal Prancis yakni Louis Vuitton. Tak main-main, bahkan anggaran tersebut mencapai dana ratusan juga yakni sekitar Rp675 juta.

Hal tersebut sebelumnya sudah dikonfirmasi langsung oleh pihak Pengadaan Bahan Pakaian Sekretariat DPRD Kota Tangerang Pokja ULP, yakni Hadi Sudibjo yang mengatakan bahwa memang ada empat bahan yang akan digunakan untuk membuat baju dinas dan salah satunya bermerek Louis Vuitton.

“Hasilnya itu kita evaluasi sesuai atau tidak sesuai dengan yang diinginkan. Setelah itu, kita akan mencari penyedia bahan melalui proses pelelangan, "kata Hadi Sudibjo pada Senin (10/8/2021). (Ridsha Vimanda Nasution/Kontributor)

Tags:
anggaran seragam anggota DPRD Kota Tangerang bikin hebohanggaran seragamanggaran seragam bernilai fantastisDPRD Kota Tangerang batalkan anggaran seragam

Administrator

Reporter

Administrator

Editor