JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Artis Jane Shalimar dikabarkan terpapar Covid-19 sejak Kamis 24 Juni 2021, lalu.
Di tengah kondisi kritisnya, Jane Shalimar dikabarkan tidak mendapat ruang ICU.
Hal ini diketahui melalui pesan berantai yang dikirim dari salah satu kerabat Jane Shalimar ke awak media:
Kami Mohon bantuan sapa pun yg punya Akses utk bisa mendapatkan Kamar ICU / IMC / HCU utk JANE SHALIMAR yg Saat ini sdng dlm Kondisi kritis krna oxygen di rumah Abis dan secepatnya langsung kami smpaikan utk minta mobile ambulance agar bisa di evakuasi sekaligus bisa dpt oxygen dari ambulance tsb
Sdh beberapa RS yg didtangi oleh ambulance semua PENUH
Saturasi oxygen Anjlok.
Sekali lagi Mari kita gandeng bersama utk bisa berusaha mendapatkan kamar atau ICU.
Status : WARNING ⚠️
Semoga JS dikuatkan smpai dpt perawatan selanjutnya
Demikian yg bisa diinfo utk semua
Salam Sehat selalu
Dr GD
Dikonfirmasi melalui panggilan telepon, salah satu sahabat Jane Shalimar, Olivia membenarkan kabar tersebut.
Dalam pernyataannya, Olivia mengungkapkan sang sahabat semalam berada di Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta Selatan.
Olivia mengabarkan sahabatnya semalaman menunggu antrian lantaran tak mendapat kamar.
Baik kamar ICU maupun UGD.
"Karena di Rs Fatmawati, oksigen belum tersedia, ndak ada kursi roda maupun tempat tidur, Antrian ICU masih 78 orang" ujar Olivia saat dihubungi media, Senin (28/6/2021).
Lantaran kondisi yang mengkhawatirkan, Jane Shalimar akhirnya diboyong ke Rumah Sakit Jakarta Medical Center (JMC).
Kini mantan kekasih Iko Uwais itupun sudah mendapat penanganan di UGD JMC.
"Di JMC di UGD bisa dapat tempat tidur, ada oksigen, jadi lebih ada penanganan," terang Olivia.
Olivia menyebutkan angka saturasi oksigen sang sahabat itu sangat jauh dari normal. Keadaan artis 41 tahun itu dikabarkan sempat tidak sadarkan diri.
"(Kondisinya) turun naik, sempat ndak sadar tapi sekarang sudah sadar sedang tidur," katanya. (cr07)