Motor Listrik produksi dalam negeri, yaitu Gesits berhasil mendapat respon positif saat diperkenalkan di salah satu negara benua Afrika, yaitu Senegal. [Foto: Istimewa]

Motor

Bikin Bangga! Motor Listrik Gesits Karya Anak Bangsa Banyak Diminati di Senegal

Selasa 15 Jun 2021, 09:19 WIB

Otomotif.Poskota.co.id - Motor Listrik produksi dalam negeri, yaitu Gesits berhasil mendapat respons positif saat diperkenalkan di salah satu negara benua Afrika, yaitu Senegal.

Motor yang diproduksi PT Wika Industri Manufaktur (WIMA) mendapat animo tinggi, dengan angka pemesanan mencapai ratusan saat diperkenalkan di negara Afrika Barat tersebut.

Duta Besar (Dubes) RI untuk Senegal, Dindin Wahyudin ikut mempromosikan motor Gesits, dengan kegiatan dalam rangka memperkenalkan Indonesia sebagai negara maju, dan wujud dari kegiatan BUMN Go-Global untuk menembus pasar Afrika Barat.

“Gesits lahir dari mimpi atas produk motor yang ramah ligkungan dan modern, bagi masyarakat Indonesia dan dunia," tulis Kementerian Luar Negeri Indonesia dalam keterangan resminya.

"Oleh karenanya, Indonesia turut mengajak negara-negara sahabat, termasuk Senegal untuk turut menggunakan teknologi ramah lingkungan pada kehidupan sehari-harinya,” tambah Dubes.

Dubes yakin, motor Gesits dapat diterima oleh masyarakat Senegal dan selain itu, Dubes RI juga mengapresiasi Direktur Ndiaye Transport, dalam penyelenggaraan acara tersebut.

Ndiaye Transport sendiri merupakan pelopor layanan taksi modern di kota Thies, Senegal. 

Sekitar 200 unit motor listrik Gesits sudah dipesan oleh calon konsumen di sana, dengan mengisi formulir pemesanan.

Motor listrik tersebut, direncanakan akan tiba pada kuartal ketiga tahun ini di Senegal.

Wika Industri Manufaktur kedepannya mengharapkan, sebagai pembuat motor listrik merek Gesits, bisa membuka pabrik di kota tersebut.

Dengan tujuan supaya dapat menembus wilayah lain di beberapa negera di Afrika, terutama negara-negara di Afrika Barat. (Idris)

Tags:
MotorMotor Listrikgesitsmotor listrik gesitsmotor listrik gesits di senegalgesits masuk senegalafrika barat

Administrator

Reporter

Administrator

Editor