Liverpool memiliki peluang untuk menyelesaikan permainan, tetapi tembakan Jota membentur tiang. Manchester United kembali ke permainan bagusnya, saat gol ke-50 Marcus Rashford di Old Trafford, gol terjadi pada menit 68. Kedudukan menjadi 2-3.
Pemaian pengganti Mason Greenwood melakukan tembakan namun dapat dimentashkan oleh Phillips. Upaya mencari gol penyeimbang itu gagal,
Di sisilain, Liverpool malah menambah keunggulan melalui gol telat Mohamed Salah pada menit 90, sehingga memastikan kemenangan menjadi 2-4.
Ini sekaligus membuat Liverpool selisih empat poin dari Chelsea yang berada di posisi ke-4 klasemen Liga Primer, dengan nilai 60 sedangkan Chelsea 64. Namun, Liverpool masih punya satu laga sisa.
Hasil ini sekaligus memberi tekanan kepada Chelsea dan Leicester (urutan ke-3) yang juga sedang berlomba untuk lolos ke Liga Champions musim depan. (win)