Besaran Bansos PKH 2025: Berapa yang Didapat oleh Setiap Kategori Penerima?

Selasa 11 Mar 2025, 06:00 WIB
Informasi besaran bansos PKH 2025. (Sumber: Poskota/Della Amelia)

Informasi besaran bansos PKH 2025. (Sumber: Poskota/Della Amelia)

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah secara rutin menyalurkan berbagai bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat yang membutuhkan di setiap daerah.

Satu di antara bansos reguler yang selalu dihadirkan yaitu Program Keluarga Harapan (PKH) yang diperuntukkan bagi kategori tertentu.

PKH merupakan satu di antara bansos reguler yang disalurkan pemerintah kepada keluarga kurang mampu.

Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan memberikan bantuan dalam bentuk finansial.

Baca Juga: Bansos PKH dan BPNT 2025 Akan Segera Cair, Cek Golongan KPM yang Tidak Akan Menerima Kembali Bansos Periode Tahap 2

Beberapa kategori yang berhak menerimanya yaitu ibu hamil, balita, anak sekolag, penyandang disabilitas, dan lanjut usia (lansia).

Berikut ini informasi tentang besaran bansos PKH 2025 yang disalurkan kepada para penerima manfaat dari masing-masing kategori.

Besaran Bansos PKH

Pemerintah menetapkan bansos PKH 2025 dengan nominal dana sebagai berikut.

  • Ibu hamil: Rp3.000.000/tahun atau Rp750.000/tahap
  • Balita 0-6 tahun: Rp3.000.000/tahun atau Rp750.000/tahap
  • Anak SD: Rp900.000/tahun atau Rp225.000/tahap
  • Anak SMP: Rp1.500.000/tahun atau Rp375.000/tahap
  • Anak SMA: Rp2.000.000/tahun atau Rp500.000/tahap
  • Lansia: Rp2.400.000/tahun atau Rp600.000/tahap
  • Penyandang disabilitas: Rp2.400.000/tahun atau Rp600.000/tahap

Baca Juga: Alhamdulillah! Dana Bansos BPNT Tahap 1 Dipastikan Cair Sebelum Ramadhan, Cek Informasinya

Dana tersebut disalurkan secara bertahap per tiga bulan sekali. Simak jadwalnya di bawah ini.

  • Tahap 1: Januari-Maret
  • Tahap 2: April-Juni
  • Tahap 3: Juli-September
  • Tahap 4: Oktober-Desember

Proses pencairan bansos PKH dilakukan melalui Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) dan PT Pos Indonesia.

Syarat Penerima PKH

Berita Terkait
News Update