Kelurahan Tanjung Priok, memberikan pelatihan mencukur pada remaja difabel yang berlokasi di SMP Muhammadiyah. (Ist)

Jakarta

Membuka Lapangan Pekerjaan, Kelurahan Tanjung Priok Beri Pelatihan Mencukur Bagi Remaja Difabel

Sabtu 10 Apr 2021, 10:47 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.I –  Untuk membuka lapangan pekerjaan di masa pandemi Covid-19, Kelurahan Tanjung Priok, Tanjung Priok, Jakarta Utara memberikan pelatihan mencukur pada remaja difabel (berkebutuhan khusus).

Lurah Tanjung Priok Ma'mun menerangkan, ada sebanyak 10 orang remaja dari Kelurahan Tanjung Priok yang mengikuti pelatihan mencukur ini.

"Lima orang remaja biasa, dan lima orang lainnya remaja difabel atau tuna runggu," kata Ma'mun, Sabtu (10/4/2021).

Dikatakan, pelatihan mencukur ini dilakukan selama 5 hari kedepan.

"Pelatihan untuk para remaja ini dilaksanakan selama lima hari di SMP Muhammadiyah Tanjung Priok," 

Ma'mun menambahkan dengan diberikannya pelatihan ini diharapkan dapat membantu menambah keterampilan para remaja khususnya remaja difabel di wilayah Tanjung Priok.

Pasalnya, dimasa pandemi Covid-19 ini para remaja merasa kesulitan mencari lapangan pekerjaan 

Dirinya berharap, dengan pelatihan mencukur ini diharapkan para ramaja bisa membuka lapangan pekerjaan.

"Khususnya buat remaja penyandang disabilitas, kami berharap dapat kepercayaan dirinya, tetap semangat dengan keterbatasan yang dimiliki," tambahnya.

Untuk diketahui, pelatihan mencukur bagi remaja Tanjung Priok ini merupakan hasil kerjasama dengan PT. Peduli Jakarta. (yono)

Tags:
Membuka Lapangan PekerjaanKelurahan Tanjung Priok Beri Pelatihan MencukurBagi Remaja DifabelPT. Peduli JakartaPOSKOTA TVposkota.co.id

Reporter

Administrator

Editor