JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Istri komedian Sule, Nathalie Holscher mengaku dalam sebulan bisa menghabiskan uang sekitar Rp150 juta untuk kebutuhan rumah tangganya.
Biaya itu merupakan total dari pengeluaran untuk makan keluarga, serta gaji asisten rumah tangga serta karyawan yang berada di rumah sule berjumlah 37 orang.
"Aku waktu baru handle keuangan itu aja syok. Belum lagi gaji karyawannya," kata Nathalie di kanal YouTube Ussy Andhika Official.
Setiap harinya, semua asisten rumah tangga mereka selalu berada di rumah.
Namun, Sule bersama keluarga selalu memperlakukan semua karyawan sama.
Tidak hanya itu, dari segi menu makanan pun tidak dibedakan.
"Kita kan sama-sama bekerja, apa lagi bekerja sama bosnya sendiri. Jangan pernah takut rezeki hilang kalau kita berbagi makanan," pungkasnya. (cr02)