Walikota Serang Syafruddin mengaku persoalan perpindahan sistem dari Simral ke SIPD menjadi penyebab utama APBD Kota Serang belum bisa dibelanjakan. (Luthfi/kontributor)

Nusantara

APBD 2021 Pemkot Serang Belum Dibelanjakan Karena Perpindahan Sistem Tak Kunjung Rampung

Minggu 21 Feb 2021, 23:21 WIB

SERANG, POSKOTA.CO.ID - APBD Pemerintah Kota (Pemkot) Serang tahun 2021 sampai sekarang belum bisa dibelanjakan. Hal tersebut dikarenakan persoalan perpindahan sistem yang tak kunjung selesai dilakukan.

Walikota Serang Syafruddin mengaku persoalan perpindahan sistem dari Sistem Informasi Perencanaan, Penganggaran, dan Pengelolaan Keuangan Terpadu (Simral) ke Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD) menjadi penyebab utama APBD Kota Serang belum bisa dibelanjakan.

"Kami masih mengalami kendala di sini, makanya sekarang sedang dikordinasikan. Mudah-mudahan awal bulan Maret sudah bisa selesai," kata Syafruddin, kemarin.

Syafruddin mengaku, dampak dari persoalan ini tidak hanya menghambat terhadap telatnya belanja yang dilakukan oleh Pemkot Serang, tetapi juga terhadap proses pembangunan serta berbagai kebijakan dari pusat yang belum bisa dilakukan.

"Kaya kemarin saja, pemerintah pusat mengintruksikan untuk melakukan refocusing anggaran kembali. Pemkot Serang sampai sekarang belum bisa melakukan itu, karena persoalan SIPD ini belum selesai," ungkapnya.

Hal tersebut diamini juga oleh Kepala Dinas Pendidikan Dindik Kota Serang Wasis Dewanto. Menurut Wasis, Dindik sampai saat ini belum bisa melakukan belanja karena terhambat persoalan perpindahan dari sistem Simral ke SIPD ini.

"Tahun ini belum ada pagunya, karena Bantuan Provinsi (Banprov) juga belum diketahui dapet berapa, sehingga kami belum bisa belanja," ungkapnya.

Menurut Wasis, BPKAD masih melakukan penyelesaian persoalan ini. Mudah-mudahan awal bulan Maret ini bisa selesai, sehingga dirinya bisa segera belanja.

"Semua OPD sama, belum bisa belanja. Makanya kita sedang menunggu ini, kepastiannya seperti apa nanti awal bulan Maret," ujarnya. (luthfi/kontributor/tha)

 

Tags:
APBD 2021Pemkot Serangbelanja-daerah

Reporter

Administrator

Editor