Ketua Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Abdul Aziz. (Ist)

Jakarta

Raih Banyak Penghargaan, Pemprov DKI Diminta Selalu Rendah Hati

Minggu 29 Nov 2020, 16:40 WIB

JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dalam sepekan ini kebanjiran penghargaan dari sejumlah lembaga di Tanah Air.

Adapun prestasi pertama berupa Penghargaan Indonesia Government Procurement Award yang diselenggarakan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa (LKPP) Republik Indonesia.

Berikutnya, penghargaan Pemerintah Daerah Berkualifikasi Informatif dari Komisi Informasi Pusat (KIP) Republik Indonesia Tahun 2020 untuk ketiga kalinya.

Baca juga: Pemprov DKI Sabet Dua Penghargaan di Bhumandala Award 2020

Selanjutnya, Pemprov DKI mendapatkan penghargaan dalam Anugerah Humas Indonesia (AHI) 2020. Kompetisi tersebut berdasarkan kinerja humas pemerintah di kementerian, lembaga, pemerintah daerah, hingga BUMD se-Indonesia.

Kemudian yang terbaru, Pemprov DKI meraih penghargaan pada Bhumandala Award, Penghargaan Simpul Jaringan Informasi Geospasial dari Badan Informasi Geospasial (BIG), yang digelar Jumat malam (27/11/2020).

Menanggapi hal ini, Ketua Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Abdul Aziz meminta Pemprov DKI Jakarta untuk tetap rendah hati. "Saya kira hal ini harus ditanggapi dengan kerendahan hati oleh Pemprov DKI," ujar Aziz, Minggu (29/11).

Baca juga: Raih Penghargaan AHI 2020, Anies Jadi Gubernur Terpopuler se-Indonesia

Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu berharap pencapaian Pemprov ini dapat menjadi asupan semangat untuk Gubernur Anies Baswedan, agar dapat terus bekerja dengan baik. 

"Semoga penghargaan ini menjadi motivasi bagi Gubernur dan pemprov DKI untuk bekerja lebih baik dan lebih professional lagi," tandas Aziz. (Yono/tha)

Tags:
dki-raih-penghargaanraih penghargaanpemrov-dki-raih-penghargaanrendah-hati

Reporter

Administrator

Editor