BEKASI – Malang nasib yang dialami seorang pemuda warga Desa Wangunharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi. Lelaki 25 tahun itu hilang terbawa arus Sungai Cikarang setelah terjatuh dari pohon mangga yang dipanjatnya di tepi sungai di Kampung Pasir Limus, , Senin (2/11/2020).
Hingga kini petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi masih melakukan pencarian terhadap korban,Sunardi, dengan menyusuri sungai menggunakan perahu karet. Informasi yang dihimpun, peristiwa bermula saat korban terlihat memanjat pohon mangga yang ada di pinggir sungai.
“Korban sepertinya mau mengambil mangga di pohon,” kata Dayu, 25, saksi mata yang saat itu kebetulan sedang memancing. Tak berselang lama, Dayu mendengar suara seperti benda tercebur ke sungai. Dan saya cek di pohon, korban sudah tak terlihat. Sepertinya terpeleset dan jatuh ke kali,” ucapnya.
Belum diketahui nasib pemuda malang tersebut, petugas SAR dari BPBD Kabupaten Bekasi, Polsek Cikarang Utara dan warga sampai saat ini masih mencari tubuh korban. (yahya/tha)