Viral...Pemotor Gelantungan di Tiang Listrik Hindari KRL Melintas

Minggu 01 Nov 2020, 23:13 WIB
Lelaki gelantungan di tiang listrik pinggir Jembatan Cikeas, Cibinong, Kab. Bogor, saat KRL lewat. Sedangkan motornya tergeletak. (ist)

Lelaki gelantungan di tiang listrik pinggir Jembatan Cikeas, Cibinong, Kab. Bogor, saat KRL lewat. Sedangkan motornya tergeletak. (ist)

BOGOR – Tindakan mengerikan pemotor satu ini tak patut ditiru. Pasalnya seorang pria bergelantungan di tiang listrik Jembatan Sungai Cikeas, Cibinong, Kab. Bogor, hanya sekitar satu meteran dari rel saat KRL Commuter Line melintas. Sementara motornya direbahkan di pinggir jalur kereta.

Lelaki itu menggelayut di tiang listrik saat KRL Commuter Line jurusan Cibinong-Nambo melintas. Aksi ngeri lelaki itu direkam masinis KRL lalu viral di jagat maya. Di video yang diunggah akun @teguh_Supriyanto17 itu menggambarkan seorang pria nekat mengendarai motor di perlintasan rel Jembatan Kali Cikeas.

Saat Commuter Line melintas pemotor yang mengenakan kaos oblong merah dan celana jins pendek itu merebahkan motornya yang nyaris jatuh ke bawah lantaran tak ada pembatas jembatan. Kondisi jembatan sangat tinggi dan di bawahnya mengalir Sungai Cikeas.

Dia bergegas lari lalu, hups!  Dia menclok di tiang listrik dan bergelantungan menghindari tabrakan. Hussh! KRL melintas beberapa sentimeter dari tubuhnya. "Nyawa Mas, hati-hati Mas.., aduuh," teriak masinis, perekam video tersebut.

Video berdurasi 10 detik itu hingga semalam sudah dilihat lebih dari 16.200 pengguna Instagram. “Salut bisa berpikir cepat," tulis @mahjokill. "Untung ada tiang loh," timpal  @pds_13.  

Instagram @kamalfathoni berkomentar. "panjat pinang di pinggir rel kereta!" Sedangkan akun Instagram @jalurnambo menulis caption,’ Hati-hati! Jembatan Kereta bukan peruntukan penyeberangan sepeda motor, sangat berbahaya!!! Kalau sudah terjadi seperti ini apakah mau mengulanginya lagi? Sayangi nyawa kalian, selalu berhati-hati."

DIBONGKAR

Kepala Humas Daop 1 PT KAI, Eva Chairunissa mengatakan, peristiwa mengerikan itu terjadi, Sabtu (31/10) di Jembatan Cikeas, Jalur KA Cibinong-Nambo.

“Pria itu mengendarai motor melintasi jalur kereta dengan  memotong jalan agar lebih cepat. Dia dari Nambo hendak ke Cibinong,” kata Eva, Minggu (1/11).

Di sekitar jembatan itu sempat dipasangi patok atau pembatas agar tidak ada yang melintas. Namun, dibongkar segelintir warga dan akhirnya dipakai untuk melintas.

"Posisi tersebut di bahu jalan rel di atas jembatan beton," jelasnya. Eva   menyayangkan kejadian tersebut dan menegaskan, jembatan kereta api bukan untuk pejalan kaki, pengendara motor atau kendaraan lainnya. 

Berita Terkait
News Update