Selebritis

Tata Janeeta Akhirnya Perkenalkan Suami Raden Brotoseno Ke Publik

Kamis 05 Nov 2020, 12:55 WIB

JAKARTA – Artis Tata Janeeta akhirnya buka suara terkait pernikahannya dengan Raden Brotoseno yang merupakan mantan suami siri Engelina Sondakh.

Tata memperlihatkan foto pernikahan dengan suaminya di Instagram.

Sebelumnya ia cuma mengunggah hal yang membuat tanya sejumlah netizen.

Baca juga: Tata Janeeta Unggah Foto Pernikahan, Artis dan Netizen Heboh

Dalam foto terbaru di media sosialnya, Tata Janeeta memperlihatkan momen saat pria mirip Raden Brotoseno memakaikan cincin di jari manisnya.

Mereka terlihat memakai busana adat jawa berwarna putih.

Lewat unggahan itu, Tata Janeeta kembali bicara soal jodoh. Sang penyanyi merasa hal itu memang penuh misteri dan diatur oleh Tuhan.

Baca juga: Tata Janeeta Pamer Suami Baru Dikomentari Maia Estianty dan Kristina

"Bicara jodoh kadang membingungkan, ada yang kita sangka jodoh, sudah menjalin hubungan lama, Tapi akhirnya pergi begitu saja. Ada juga yang sebaliknya, tidak saling kenal tiba tiba bertemu lalu menikah. Jodoh memang misteri dan ketetapan Tuhan," tulis Tata Janeta, Rabu (4/11/2020) malam.

Terkait jodoh terbarunya itu, Tata Janeeta cuma ingin ibadah. Ia mau mencari keberkahan dari Tuhan yang sudah menakdirkan dirinya kembali menikah.

"Yang paling terpenting adalah niat baik ibadah mencari berkah Allah. Bismillah," ucap Tata.

Baca juga: Soal Pernikahan Tata Janeeta-Brotoseno, Begini Kata Kalina Oktarani

Postingan Tata Janeeta yang akhirnya pamer foto suami disukai banyak orang. Para artis pun ramai memberikan komentar.

"Akhireeeeee pecah telor juga hahaha," ucap Maia Estianty.

"Ihiyyy akhirnyaaah di release ! Alhamdulillah !!! Smg sampe kakek nenek yaaah neng tataaaaa," sahut Meisya Siregar.

Baca juga: Dikabarkan Sudah Menikah dengan Brotoseno, Tata Janeeta: Alhamdulillah

Tata Janeeta pun didoakan warganet dan para selebritis untuk segera punya anak dari sang suami. Pasangan ini dinilai serasi dan mirip.

"Betulll bgt teh... Samawa ya teh semoga cepet dikasih momongan," tutur salah satu netizen.

"Wajahnya mirip, itulah kalau jodoh," tambah warganet lainnya.

Baca juga: Tata Janeeta Pacaran Dengan Brotoseno Mantannya Angelina Sondhakh

Tata Janeeta sebelumnya menutupi suaminya di media sosial. Sebab, ia takut suaminya digoda oleh pelakor.

Ini menjadi pernikahan ketiga untuk Tata Janeeta. Sebelumnya ia pernah menikah dengan Efran Fitrianto, yang resmi bercerai pada 21 Maret 2013 di Pengadilan Agama Cibinong.

Lalu pernikahan kedua Tata Janeeta terjadi dengan Mehdi Zati. Namun mereka gagal membina rumah tangga. (mia/tri)

Tags:
Tata JaneetaAkhirnya Perkenalkan SuamiRaden Brotoseno Ke PublikTata Janeeta Akhirnya Perkenalkan Suami Raden Brotoseno Ke Publik

Reporter

Administrator

Editor