Donna Agnesia. (instagram/@dagnesia)

Selebritis

Donna Agnesia Ajari Anak Terapkan Protokol Kesehatan

Minggu 18 Okt 2020, 16:05 WIB

JAKARTA - Masa pandemi virus corona hingga kini belum berakhir, artis Donna Agnesia pun mengaku tetap fokus pada keluarga dengan tetap menjaga imunitas dan menerapkan protokol kesehatan bagi dirinya dan keluarga kecilnya.

Istri aktor dan bintang iklan Darius Sinathrya ini mengatakan tak akan keluar rumah jika tidak memiliki kepentingan atau kebutuhan yang mendesak. Dan selalu menerapkan 3M (mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak hindari kerumunan).

"Aku benar-benar menjaga keluargaku banget, supaya tetap sehat karena kan rawan banget ya maa pandemi ini. Kita semua beralih ke teknologi dan kesehatan untuk menghadapi masalah PSBB ini," tutur Donna Agnesia, Sabtu (17/10/2020).

Baca juga: Begini Cara Pesantren Darunnajah Ajak Guru-Santri Disiplin Terapkan 3M

Bintang fim 'Tentang Dia' ini mengatakan dirinya pun fokus mengajak sang buah hatinya untuk mengikuti pembelajaran secara online atau daring.

"Fokus utamaku saat ini adalah teknologi untuk anak-anak dalam masa Pembelajaran Jarak Jauh. Setelah diskusi dengan Darius, akhirnya kami memutuskan untuk memberikan handphone pertama untuk anakku Diego, biasanya sebelum pandemi kami nggak pernah kasih dia HP," ucap bintang film 'Gerbang 13' ini.

Sekalipun demikian, Donna dan sang suami mengatakan tidak lepas kontrol terhadap anak-anaknya terkait gadget yang digunakannya itu.

Baca juga: Darius dan Dona Agnesia Ingin Messi Angkat Trofi di Piala Dunia

"Kami kontrol account connectnya sehingga membuat hati ini tenang rasanya. Jadi kami tahu apa aja yang mereka kerjakan, yang mereka tonton saat belajar online dan selama berkegiatan di rumah saja," ungkapnya.

Artis kelahiran Jakarta, 8 Januari 1979 ini berharap pandemi Covid-19 ini segera berakhir, sehingga, ia dan keluarganya bisa kembali beraktivitas normal.

"Semoga penyakit yang satu ini cepat hilang dari muka bumi ini ya, supaya kita nggak cemas, karena cukup lama juga ini," ungkap ibu tiga orang anak ini.

Baca juga: Kasus Corona RI Tembus 357.762, DKI Jakarta Masih Penyumbang Terbanyak

Donna merasa dirinya sudah kangen ingin liburan atau sekedar berwisata alam, namun adanya pemberlakuan PSBB itu membuat ia dan keluarganya terpaksa hanya di dalam kota saja.

"Berharap ada di salah satu resort di Bali, namun apa daya masih di rumah saja, apapun itu tetap bersyukur karena kami masih dikasih kesehatan dan kesempatan untuk menikmati hari demi hari. Semoga nanti ada vaksin yang bisa menyembuhkan penyakit Covid-19 ini sehingga masyarakat Indonesia bisa hidup nyaman dan nggak cemas," tandas Donna Agnesia. (mia/ys)

Tags:
Donna Agnesiaprotokol kesehatanpandemi-coronaSatgas Covid-19pakai maskercuci tanganJaga JarakCuci Tangan Pakai SabunJaga Jarak Hindari KerumunanIngat Pesan IbuposkotaPoskota-co-id

Reporter

Administrator

Editor