ADVERTISEMENT

Jembatan Putus, Diduga Belasan Orang Hanyut

Selasa, 21 Januari 2014 18:19 WIB

Share
Jembatan Putus, Diduga Belasan Orang Hanyut

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

SERANG (Pos Kota) - Jembatan gantung yang membentang Sungai Cibanten tepatnya di Kampung Pasar, Kelurahan Kota Baru, Kota Serang, ambruk menyusul hujan yang mengguyur sepanjang Selasa (21/1) sore. Putusnya jembatan gantung yang menghubungkan Kampung Pasar dan Kampung Pekarungan diduga tak kuat menahan beban ketika masyarakat tengah menonton luapan air sungai. Hingga saat ini belum diketahui jumlah korban yang diduga jatuh dan hanyut terbawa arus. "Saya nggak tahu jumlahnya, namun sebelum jembatan putus banyak orang diatas jembatan," Ayip Cecep, 57, warga, ditemui di lokasi kejadian. Ayip mengatakan peristiwa putusnya jembatan gantung peninggalan Belanda ini terjadi sekitar pukul 16:00 WIB. Menurut Ayip jumlah warga yang ada diatas jembatan sebelum kejadian sekitar 40 hingga 60. "Tapi itu infonya masih simpang siur. Nanti malam pasti ketahuan, kalau ada anggota keluarganya yang tidak pulang," kata Ayip. Pantauan poskotanews.com hingga saat ini petugas Brimob Polda Banten terlihat tengah menyisir Sungai Cibanten untuk memastikan adanya korban jiwa namun sejauh ini belum ditemukan adanya korban jiwa. (haryono/yo)

ADVERTISEMENT

Reporter: Admin Super
Editor: Admin Super
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT