Sesuaikan waktu kedatangan di Pelabuhan Merak dengan jadwal kapal penyebrangan ke Sumatera.
Baca Juga: Musim Mudik Lebaran, Terminal Kalideres Periksa Kelayakan Bus AKAP

Keuntungan Gunakan Kereta ke Merak
Selain terhindar dari risiko macet di jalan tol, kereta menawarkan ketepatan waktu sehingga mudah untuk mengatur jadwal perjalanan Anda.
Anda juga bisa menghemat tenaga karena tidak perlu pindah kendaraan (transit) selama perjalanan.
Mudik ke Sumatera via Pelabuhan Merak menggunakan kereta adalah pilihan cerdas untuk menghindari kepadatan jalur darat.
Dengan persiapan matang dan informasi yang tepat, perjalanan Anda akan lebih lancar. Selamat mudik, semoga selamat sampai tujuan dan berkumpul dengan keluarga tercinta!