Terminal Jatijajar sendiri melayani rute trayek reguler ke berbagai wilayah di Pulau Jawa dan Pulau Sumatera.
Rafik juga mengungkapkan bahwa pada 27 Maret mendatang, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan menggelar program mudik gratis di lima kota besar.
Baca Juga: Musim Mudik Lebaran, Terminal Kalideres Periksa Kelayakan Bus AKAP
"Dari lima titik kota yang ditunjuk, wilayah Depok, khususnya Terminal Jatijajar, akan menjadi tempat transit perjalanan mudik gratis dari Kemenhub nantinya," tuturnya.
Untuk tahun ini, kegiatan ramp check kendaraan PO ditiadakan.
"Perawatan bus sudah menjadi tanggung jawab masing-masing PO. Meski tidak ada ramp check, kami pastikan kondisi armada mudik tetap aman dan dalam kondisi prima untuk perjalanan lintas provinsi," tutupnya.
Sebagai imbauan, Rafik mengingatkan para pemudik agar tidak menggunakan bus dari terminal bayangan.
"Mudik melalui terminal resmi demi keamanan dan kenyamanan," pungkasnya.