POSKOTA.CO.ID - Viral sekelompok massa yang mendukung revisi Undang-undang TNI di Gedung DPR RI, Jakarta pada Kamis, 20 Maret 2025 hanya bengong saat ditanya maksud dan tujuan mereka menjalankan aksi.
Dengan membawa spanduk mereka melakukan aksi mendukung pengesahan RUU TNI yang disahkan oleh DPR RI.
Baca Juga: Resmi Disahkan Jadi Undang-Undang, Ini Daftar Pasal Kontroversial di RUU TNI
Sesaat kemudian, muncul dua pemuda dalam video tersebut mencoba bertanya mengenai maksud dan tujuan aksi itu.
"Bang apa maksud aksi sekarang ini?," tanya pemuda tersebut dalam video yang diunggah akun Instagram @muslimvox. Namun yang ditanya bukannya menjawab hanya celingak-celinguk tidak bisa menjawab.
Malah pertanyaan tersebut dilempar kepada peserta lainnya. Sementara yang disinggung malah mencoba bersembunyi dibalik spanduk yang mereka bawa.
Hingga akhirnya dapat disimpulkan oleh dua pemuda tersebut mengenai peserta yang menggelar aksi dukungan tersebut hanyalah pendukung bayarnya.
Baca Juga: RUU TNI Resmi Disahkan DPR Jadi Undang-Undang Meski Aksi Demo Berlangsung
Pasalnya mereka tidak tahu menahu mengenai apa yang diperjuangkan di depan Gedung DPR RI tersebut.
Netijen pun langsung menyimpulkan bahwa massa tersebut dapat dipastikan massa bayaran yang disewa khusus hanya untuk mendukung kebijakan mereka.
"Pantesan cuman massa bayaran, pas ditanya cuman blah-bloh aja," beber salahsatu akun tersebut.