POSKOTA.CO.ID – Natasha Rizky, mantan istri Desta, mengaku tak menutup kemungkinan untuk menikah lagi di kemudian hari.
Jadi bintang tamu di kanal YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo, Natasha Rizky sempat ditanya soal kemungkinan untuk menikah lagi.
Seperti diketahui bahwa Natasha Rizky dan Desta resmi bercerai pada 19 Juni 2023 lalu.
Meski sudah bercerai, namun hubungan keduanya sangat baik bahkan tidak jarang mereka memberikan sinyal akan rujuk.
Soal ditanya kemungkinan menikah lagi, Natasha Rizky atau kerap disapa Aca mengaku mau menikah lagi.
Baca Juga: Desta Menangis di Panggung Puisi Saat Peluncuran Buku Ketiga Natasha Rizki, Ternyata Tanpamu
“Kamu masih mau menikah lagi atau kamu mau berhenti di situ?” tanya Densu seperti dikutip Poskota dari Instagram @rumpi_gosip pada Jumat, 14 Maret 2025.
“Ya Aca sih gak mau bilang gak mau nikah lagi. Ya mau lah,” jawab Aca.
Sang artis mengaku perlu seorang imam yang mampu mengarahkan dirinya.
“Aca merasa perlu ada yang mengimamin Aca juga. Maksudnya ya ngarahin Aca,” ucap Aca.