POSKOTA.CO.ID - Sekarang proses pengajuan pinjaman tunai di Bank Syariah Indonesia menjadi lebih praktis.
Melansir dari kanal YouTube Feby Bayu Channel, Bank Syariah Indonesia (BSI) melalui aplikasi Byond by BSI menawarkan solusi pinjaman online yang mudah dan cepat.
Hanya dalam waktu 15 menit, Anda bisa mendapatkan pinjaman tanpa agunan dengan persetujuan instan.
"Proses hanya 15 menit approval atau persetujuannya cepat dan tanpa agunan dengan biaya yang ringan," dikutip dari video Feby Bayu Channel yang diunggah pada 8 Januari 2025.
Yuk simak cara mengajukan pinjaman di Byond by BSI agar Anda bisa mendapatkan pembiayaan dengan nyaman dan aman di artikel ini.
Baca Juga: Cara Memulai Investasi Buka Tabungan Emas Melalui BRImo
Cara Mengajukan Pinjaman di BSI Secara Online
Berikut ini adalah cara mengajukan pinjaman tunai di BSI melalu aplikasi Byond by BSI secara online.
Login ke Aplikasi Beyond by BSI
Langkah pertama, buka aplikasi Beyond by BSI dan login menggunakan akun yang sudah terdaftar.
Setelah masuk, pilih menu Pembiayaan untuk mengakses berbagai produk pinjaman yang tersedia.
Pilih Produk Pinjaman Mitra Guna Online
Dalam menu pembiayaan, pilih opsi Ambil Pembiayaan. Di sini, Anda akan menemukan produk Mitra Guna Online yang menawarkan berbagai keuntungan, seperti:
- Proses cepat hanya 15 menit.
- Persetujuan instan.
- Tanpa agunan.
- Biaya ringan.
Sebelum melanjutkan, pastikan untuk membaca informasi terkait akad, objek jaminan, serta syarat dan ketentuannya.
Ajukan Pinjaman dan Hitung Angsuran
Setelah memahami ketentuan pinjaman, klik Ajukan dan Anda akan diarahkan ke kalkulator perhitungan untuk menentukan nominal pinjaman dan tenor yang diinginkan. Berikut ketentuan pinjaman Mitra Guna Online:
- Plafon pinjaman: Rp10 juta-Rp100 juta.
- Tenor: 1 tahun-8 tahun.
Misalnya, jika Anda mengajukan pinjaman Rp100 juta dengan tenor 6 tahun, simulasi angsuran per bulan sekitar Rp1.790.000.
Kirim Permintaan dan Konfirmasi Akad
Setelah menghitung angsuran, klik Kirim Permintaan dan Anda akan diarahkan ke halaman akad pembiayaan.
Bacalah akad dengan saksama, lalu klik Saya Setuju. Jika pengajuan berhasil, Anda akan mendapatkan notifikasi bahwa permohonan sedang diproses.
Untuk mengetahui status pengajuan, cek di menu Portofolio aplikasi Beyond by BSI. Jika pengajuan diterima, Anda akan melihat nominal pinjaman yang disetujui.
Masukkan Plafon yang Disetujui dan Lengkapi Data
Jika pinjaman disetujui dengan nominal yang berbeda dari pengajuan awal, sesuaikan plafon yang tersedia. Masukkan data tambahan, seperti:
- Pilihan maskapai asuransi.
- Cabang pembukaan rekening.
- Kode referal dan promo (opsional).
Setelah itu, lanjutkan ke tahap pengisian aset kepemilikan sebagai jaminan.
Input Aset Kepemilikan
Pilih aset yang akan dijaminkan dengan nominal lebih besar dari pinjaman. Misalnya, jika pinjaman Rp80 juta, nilai aset harus lebih dari Rp80 juta.
Anda bisa menggunakan aset seperti motor atau tanah dengan mengunggah foto dan detailnya.
Lengkapi Informasi Pasangan
Jika Anda sudah menikah, isi data pasangan seperti nama, nomor NIK, tempat dan tanggal lahir, serta jumlah tanggungan.
Konfirmasi Akad dan OTP
Setelah data lengkap, baca ulang akad pinjaman, centang persetujuan, lalu masukkan PIN transaksi. Terakhir, masukkan kode OTP yang dikirim via SMS untuk menyelesaikan pengajuan.
Proses Pencairan Dana
Setelah pengajuan dikonfirmasi, dana akan langsung dicairkan ke rekening Anda dalam waktu sekitar 1 menit. Anda akan mendapatkan notifikasi di aplikasi Beyond BSI.