Informasi Syarat dan Keunggulan Program KUR BRI 2025, Limit Pinjaman Cair Rp100 Juta

Jumat 14 Mar 2025, 01:45 WIB
Informasi terkait perbandingan pinjaman KUR BRI 2025 dengan pinjaman non-KUR lainnya. (Sumber: BRI)

Informasi terkait perbandingan pinjaman KUR BRI 2025 dengan pinjaman non-KUR lainnya. (Sumber: BRI)

POSKOTA.CO.ID - KUR BRI menjadi solusi untuk pengusaha UMKM dalam memajukan bisnis dengan suku bunga rendah, dan tanpa agunan hingga Rp100 juta.

Program KUR BRI 2025 dirancang khusus untuk memberikan akses modal usaha yang terjangkau dengan proses pengajuan yang terbilang cukup mudah.

Penyaluran KUR BRI 2025 menyentuh angka Rp250 triliun. Nominal tersebut menjadi bukti komitmen BRI untuk mendukung UMKS di Indonesia.

Banyak keunggulan yang ditawarkan pada program KUR BRI 2025 ini yaitu sebagai berikut.

Baca Juga: Siapa yang Dapat Ajukan Pinjaman Dana KUR BRI 2025 Rp100 Juta? Simak Penjelasan Berserta Tabel Angsurannya

  1. Bunga Rendah

KUR BRI tawarkan suku bunga hanya 6% tiap tahun yang terbilang jauh lebih rendah dibandingkan dengan pinjaman konvesional

  1. Tanpa Jaminan Hingga Rp100 Juta

Pinjaman hingga Rp100 juta dapat diajukan tanpa memerlukan jaminan, hal ini memberikan kesempatan kepada pelaku UMK yang belum memiliki aset untuk dijaminkan, namun membutuhkan tambahan modal

  1. Pengajuan Cepat dan Mudah

Pengajuan KUR BRI 2025 diproses dengan mudah dan cepat. Dengan dokumen yang lengkap maka proses bisa berjalan dengan efisien

Baca Juga: Benarkah Pengajuan Pinjaman KUR BRI 2025 Tidak Perlu Dokumen Agunan? Berikut Ini Penjelasannya

Syarat Umum Pengajuan KUR BRI 2025

Untuk memastikan pengajuan KUR BRI berjalan lancar ada beberapa persyaratan dan dokumen yang wajib dipenuhi.

  • WNI dengan NIK KTP dan KK
  • Usia minimal 21 tahun
  • Memiliki usaha minimal 6 bulan
  • Tidak sedang menerima kredit produktif lain

Dokumen Pengajuan KUR BRI 2025

  • Fotokopi KTP dan KK
  • Surat Keterangan Usaha atau Izin Usaha
  • Buku Rekening BRI
  • Foto terbaru
  • NPWP (Khusu pinjaman di atas Rp50 juta)
  • Surat Perjanjian Kerja (khusus KUR TKI)

Berita Terkait

News Update