POSKOTA.CO.ID - Di tengah sorotan kasus PT Pertamina Patra Niaga, lonjakan harga bahan bakar minyak (BBM) di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) milik swasta naik per 1 Maret 2025.
Mulai 1 Maret 2025, beberapa SPBU swasta seperti BP Indonesia, Shell, dan Vivo terpantau menaikkan harga BBM secara serentak.
Kendati demikian, di saat harga BBM di SPBU swasta mengalami lonjakan, Pertamina justru memilih untuk mempertahankan stabilitas harga beberapa jenis BBM nya.
Seperti diketahui, Kejaksaan Agung baru-baru ini membeberkan kasus dugaan korupsi yang melibatkan jajaran direksi anak usaha Pertamina dan pihak swasta.
Kerugian negara akibat kasus dugaan korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang periode 2018–2023 juga tak main-main yakni, yang diperkirakan hampir Rp1 kuadriliun.
Lalu, bagaimana rincian harga BBM terbaru di SPBU swasta dan Pertamina per 1 Maret 2025? Berikut adalah informasi selengkapnya mengenai perkembangan harga BBM di tengah kasus Pertamina.
Baca Juga: Perampok SPBU di Pondok Aren Diringkus Polisi Sepulang Kerja
Harga BBM di SPBU BP Indonesia
SPBU swasta yang turut mengalami kenaikan harga adalah BP Indonesia. Perusahaan ini mengumumkan perubahan harga BBM pada laman resminya.
Berikut adalah rincian perubahan harga BBM di SPBU BP Indonesia di wilayah Jakarta yang bisa disimak lebih lanjut.
- BP 92 naik dari Rp13.200 per liter menjadi Rp13.300 per liter.
- BP Ultimate mengalami kenaikan Rp120 per liter, dari Rp13.940 menjadi Rp14.060 per liter.
- BP Ultimate Diesel justru mengalami penurunan sebesar Rp270 per liter, dari Rp15.030 menjadi Rp14.760 per liter.
Harga BBM di SPBU Shell
Tak hanya BP Indonesia, SPBU Shell juga melakukan penyesuaian harga BBM pada awal Maret 2025. Adapun rincian kenaikan harga BBM di SPBU Shell.
- Shell Super naik dari Rp13.350 per liter menjadi Rp13.590 per liter.
- Shell V-Power mengalami kenaikan Rp120 per liter, dari Rp13.940 menjadi Rp14.060 per liter.
- Shell V-Power Diesel mengalami penurunan Rp270 per liter, dari Rp15.030 menjadi Rp14.760 per liter.
- Shell V-Power Nitro+ mengalami kenaikan sebesar Rp130 per liter, dari Rp14.110 menjadi Rp14.240 per liter.
Baca Juga: BBM Jenis Solar Berkurang, Bupati Kepulauan Seribu Desak SPBU Apung Kembali Dioperasikan
Harga BBM di SPBU Vivo
SPBU Vivo juga tak ketinggalan menaikkan harga BBM mereka per 1 Maret 2025. Kenaikan harga ini diumumkan melalui akun Instagram resmi @spbuvivo. Berikut adalah rincian perubahan harga BBM di SPBU Vivo.
- Vivo Revvo 90 naik dari Rp13.260 per liter menjadi Rp13.390 per liter.
- Vivo Revvo 92 naik dari Rp13.350 per liter menjadi Rp13.590 per liter.
- Vivo Revvo 95 naik dari Rp13.940 per liter menjadi Rp14.060 per liter.
- Vivo Primus Plus Diesel mengalami penurunan dari Rp15.030 per liter menjadi Rp14.760 per liter.
Bagaimana dengan Harga BBM di SPBU Pertamina?
Berbeda dengan SPBU swasta, PT Pertamina (Persero) justru mengumumkan adanya penyesuaian harga BBM untuk beberapa wilayah tertentu. Simak rincian selengkapnya.
- Dexlite turun dari Rp14.600 per liter menjadi Rp14.300 per liter.
- Pertamina Dex turun dari Rp14.800 per liter menjadi Rp14.600 per liter.
Pertamax Series tetap stabil, dengan harga sebagai berikut.
- Pertamax Rp12.900 per liter.
- Pertamax Turbo Rp14.000 per liter.
- Pertamax Green 95 Rp13.700 per liter.
- Pertalite tetap Rp10.000 per liter.
- Biosolar (subsidi) tetap Rp6.800 per liter.