POSKOTA.CO.ID - Belakangan ini video penyataan seorang Kepala Desa (kades) Kabupaten Bogor mengaku geli saat menerima nasi kotak jadi perbincangan hangat di media sosial.
Dalam video yang beredar di media sosial, memperlihatkan Wiwin Komalasari kades di Kabupaten Bogor tertawa terbahak-bahak.
Usai menerima nasi bungkus di acara penyambutan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto dan Jaro Ade.
Awalnya video tersebut pertama kali diunggah melalui akun X @txtdaribogor dengan durasi 59 detik.
Baca Juga: Viral, Seorang Ibu di Kediri Beli Motor Pakai Uang Kertas Tulisan Tangan
“Ini baru kali ini saya bawa berkat. Aduh seumur-umur. Mau lihat nggak nih bawa berkat?” ujar Wiwin sambil tersenyum.
Wiwin juga sempat bertanya kepada beberapa Kades perempuan lain yang membawa goody bag putih.
"Ibu bawa jomet ya? Mana jomet-nya? Geli ya? Ada yang teriak, ketemu Kades viral. Kades viral ini bawa jomet,” katanya sambil tertawa.
Pernyataan inilah kemudian menyebar luas dan menjadi bahan perbincangan warganet.
Baca Juga: Candaan Nasi Kotak Kades Gunung Menyan Viral, Pemkab Bogor Beri Teguran
Diketahui, Wiwin cukup terkenal di media sosial, terutama di TikTok dengan akun @ratuwk1414 yang kini memiliki lebih dari 261 ribu pengikut.