Shalat Tarawih Bikin Badan Sehat, Ternyata Ini Keutamaannya di Ramadhan 2025/1446 H (Sumber: Pixabay/ Konevi)

KHAZANAH

Shalat Tarawih Bikin Badan Sehat, Ternyata Ini Keutamaannya di Ramadhan 2025

Jumat 21 Feb 2025, 22:43 WIB

POSKOTA.CO.ID - Sebentar lagi umat muslim akan menyambut bulan suci Ramadhan 2025/1445 H. Pada bulan Ramadhan ini, umat muslim akan melaksanakan beragam kegiatan ibadah.

Yakni mulai dari sahur pada dini hari, puasa mulai dari pagi hingga magrib, berbuka puasa magrib, lalu shalat tarawih.

Shalat tarawih merupakan shalat yang dilaksanakan saat bulan Ramadhan. Shalat tarawih ini dikerjakan malam hari, setelah shalat isya.

Baca Juga: SAH! Muhammadiyah Menetapkan 1 Ramadhan dan 1 Syawal 2025 Jatuh Pada Tanggal Ini

Shalat tarawih basanya dilaksanakan 11 rakaat atau 23 rakaat, tergantung imam masjidnya. Untuk itu, sebagai seorang makmum, kita harus mengikuti imam saat shalat tarawih.

Adapun hukumnya untuk lebih jelas, berikut penjelasan dari sabda Rasulullah Saw tentang shalat tarawih.

Rasulullah SAW bersabda :

من قام مع الإمام حتى ينصرف كتب الله له قيام ليلة

“Orang yang shalat tarawih mengikuti imam sampai selesai, ditulis baginya pahala shalat semalam suntuk” (HR. At Tirmidzi, no. 734, Ibnu Majah, no. 1317, Ahmad, no. 20450)

Baca Juga: Cara Dapat Saldo DANA Gratis hingga Rp155.000 dari Link DANA Kaget Spesial Ramadhan, Simak Langkah-langkahnya!

Sehingga yang paling afdol bagi seorang ma'mum adalah mengikuti imam sampai selesai, baik 11 maupun 23 rakaat.

Adapun keutamaan-gg667 shalat tarawih yang sebaiknya dilaksanakan berjamaah.

Berikut keutamaan shalat tarawih berjamaah :

1. Pahalanya sama dengan shalat semalam suntuk

Pahala shalat tarawih berjamaah bersama imam sama dengan pahala shalat semalam suntuk, sebagaimana dijelaskan dalam hadis Rasulullah SAW berikut :

إِنَّ الرَّجُلَ إِذَا قَامَ مَعَ الإِمَامِ حَتَّى يَنْصَرِفَ حُسِبَ لَهُ بَقِيَّةُ لَيْلَتِهِ

“Sesungguhnya jika seseorang shalat bersama imam hingga imam selesai, maka ia dihitung mendapatkan pahala shalat di sisa malamnya.” (HR. Ahmad).

Baca Juga: Jelang Puasa Ramadhan, Harga Bahan Pokok Masih Tinggi Bikin Pedagang Menjerit

Selain itu, diriwayatkan pula dalam hadis Tirmidzi :

إِنَّهُ مَنْ قَامَ مَعَ الإِمَامِ حَتَّى يَنْصَرِفَ كُتِبَ لَهُ قِيَامُ لَيْلَةٍ

“Sesungguhnya siapa saja yang shalat bersama imam hingga imam itu selesai, maka ia dicatat telah mengerjakan shalat semalam suntuk (semalam penuh).” (HR. Tirmidzi).

2. Memperoleh pahala shalat berjamaah

Seperti yang diketahui, shalat yang dilakukan secara berjamaah di masjid pahalanya dua puluh tujuh derajat daripada shalat sendirian.

Pahala tersebut sama seperti pahala shalat wajib berjamaah, sebagaimana dijelaskan dalam hadis berikut ini :

حَدَّثَنَا عَبْدُ اللَّهِ بْنُ يُوسُفَ قَالَ أَخْبَرَنَا مَالِكٌ عَنْ نَافِعٍ عَنْ عَبْدِ اللَّهِ بْنِ عُمَرَ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ

“Sholat berjamaah lebih utama dibandingkan sholat sendirian dengan dua puluh tujuh derajat.” (H.R. Bukhari)

3. Meningkatkan silaturahmi

Shalat tarawih berjamaah di bulan Ramadhan dapat menjadi sarana silaturahmi dan ukhuwah islamiyah antar umat Muslim.

Umat Muslim yang pergi ke masjid untuk melaksanakan ibadah shalat tarawih berjamaah akan bertemu dengan saudara dan tetangl

Sehingga dapat meningkatkan dan mempererat rasa persaudaraan. Silaturahmi juga memiliki banyak keutamaan sebagaimana dijelaskan dalam hadis berikut ini :

لَيْسَ الْوَاصِلُ بِالْمُكَافِئِ ، وَلَكِنِ الْوَاصِلُ الَّذِى إِذَا قَطَعَتْ رَحِمُهُ وَصَلَهَا

”Seorang yang menyambung silahturahmi bukanlah seorang yang membalas kebaikan seorang dengan kebaikan semisal. Akan tetapi seorang yang menyambung silahturahmi adalah orang yang berusaha kembali menyambung silaturahmi setelah sebelumnya diputuskan oleh pihak lain.” (HR. Bukhari)

4. Meningkatkan rasa cinta kepada masjid

Menunaikan shalat berjamaah di masjid merupakan cara untuk meningkatkan rasa cinta kepada masjid.

Melaksanakan shalat tarawih berjamaah terutama di bulan ramadhan akan membuat umat Muslim terasa tenang.

Orang yang sering mengunjungi masjid akan menjadi satu golongan yang dilindungi pada hari kiamat kelak, sebagaimana yang dijelaskan dalam hadis berikut :

حَدَّثَنَا مُسَدَّدٌ حَدَّثَنَا يَحْيَى عَنْ عُبَيْدِ اللَّهِ قَالَ حَدَّثَنِي خُبَيْبُ بْنُ عَبْدِ الرَّحْمَنِ عَنْ حَفْصِ بْنِ عَاصِمٍ عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ سَبْعَةٌ يُظِلُّهُمْ اللَّهُ تَعَالَى فِي ظِلِّهِ يَوْمَ لَا ظِلَّ إِلَّا ظِلُّهُ إِمَامٌ عَدْلٌ وَشَابٌّ نَشَأَ فِي عِبَادَةِ اللَّهِ وَرَجُلٌ قَلْبُهُ مُعَلَّقٌ فِي الْمَسَاجِدِ وَرَجُلَانِ تَحَابَّا فِي اللَّهِ اجْتَمَعَا عَلَيْهِ وَتَفَرَّقَا عَلَيْهِ وَرَجُلٌ دَعَتْهُ امْرَأَةٌ ذَاتُ مَنْصِبٍ وَجَمَالٍ فَقَالَ إِنِّي أَخَافُ اللَّهَ وَرَجُلٌ تَصَدَّقَ بِصَدَقَةٍ فَأَخْفَاهَا حَتَّى لَا تَعْلَمَ شِمَالُهُ مَا تُنْفِقُ يَمِينُهُ وَرَجُلٌ ذَكَرَ اللَّهَ خَالِيًا فَفَاضَتْ عَيْنَاهُ

“Ada tujuh (golongan orang beriman) yang akan mendapat naungan (perlindungan) dari Allah di bawah naungan-Nya (pada hari kiamat) yang ketika tidak ada naungan, kecuali naungan-Nya. Mereka, yaitu pemimpin yang adil, seorang pemuda yang menyibukkan dirinya dengan ibadah kepada Rabb-nya, seorang laki-laki yang hatinya terpaut dengan masjid, dua orang laki-laki yang saling mencintai karena Allah, keduanya bertemu karena Allah dan berpisah karena Allah, seorang laki-laki yang diajak berbuat maksiat oleh seorang wanita kaya lagi cantik lalu dia berkata, ‘Aku takut kepada Allah,’ seorang yang bersedekah dengan menyembunyikannya hingga tangan kirinya tidak mengetahui sesuatu yang diinfakkan oleh tangan kanannya, dan seorang laki-laki yang berzikir kepada Allah dengan mengasingkan diri sendirian hingga kedua matanya basah karena menangis.” (H.R Bukhari).

Baca Juga: Niat Puasa Qadha Ramadhan

5. Berjalan menuju masjid akan mendapat pahala

Selain menunaikan ibadah shalat tarawih berjamaah mendapat pahala berlimpah, berjalan menuju masjid juga mendapat pahala, sebagaimana dijelaskan dalam hadis berikut :

“Berilah kabar gembira kepada orang-orang yang ‘berjalan’ di dalam kegelapan malam menuju masjid dengan cahaya yang akan diperolehnya pada hari kiamat.” (Shahih HR. Abu Daud dan Tirmidzi)

“Barangsiapa bersuci di rumahnya lalu pergi ke masjid untuk menunaikan solat yang telah Allah wajibkan kepadanya, maka setiap langkahnya menghapus satu dosa dan langkah yang satunya mengangkat satu tingkat derajatnya.” (HR.Muslim)

Baca Juga: Cair Sebelum Ramadhan, Cek Bansos Kemensos yang Akan Disalurkan ke Masyarakat yang NIK e-KTP Terverifikasi sebagai KPM

6. Menjadi sarana pembelajaran

Ketika menunaikan shalat tarawih berjamaah, imam atau khatib bisa menyampaikan ceramah yang berisikan siraman rohani, serta pendidikan Islam yang bermanfaat.

7. Memeriahkan Ramadhan

Bulan Ramadhan menjadi bulan yang penuh kebahagiaan, terutama jika melaksanakan shalat tarawih berjamaah.

Pada bulan Ramadhan, umat Muslim mendatangi masjid bersama-sama untuk menunaikan ibadah shakat tarawih berjamaah, serta melakukan kegiatan positif sesudahnya.

8. Menyehatkan jasmani dan rohani

Shalat tarawih berjamaah akan membuat tubuh sehat dan meningkatkan stamina di bulan Ramadhan.

Hal tersebut dikarenakan saat m86 yg shalat tarawih, tubuh seperti sedang berolahraga dan efeknya sama seperti melakukan olahraga ringan lainnya

Tags:
Ramadhan 2025/1446 Hijriah Ramadhan 2025/1446 Hijriah Ramadhan 2025

Resi Siti Jubaedah

Reporter

Resi Siti Jubaedah

Editor