Pinjaman KUR Pegadaian 2025 Rp13-Rp50 Juta: Angsuran Rp950.000, Terbuka untuk UMKM

Senin 17 Feb 2025, 11:00 WIB
Mudahnya mendapatkan modal usaha dengan KUR Pegadaian Syariah 2025! Cek syarat dan tabel angsurannya sekarang. (Sumber: Poskota/Yusuf Sidiq)

Mudahnya mendapatkan modal usaha dengan KUR Pegadaian Syariah 2025! Cek syarat dan tabel angsurannya sekarang. (Sumber: Poskota/Yusuf Sidiq)

Jika dibutuhkan, Pegadaian dapat meminta dokumen tambahan lainnya sesuai dengan kebijakan yang berlaku.

Baca Juga: Kopi Pagi: Kian Mendesak, Koalisi Permanen

Cara Mengajukan KUR Pegadaian Syariah 2025

  1. Nasabah melakukan pengajuan KUR secara langsung di outlet Pegadaian terdekat.
  2. Menyerahkan dokumen persyaratan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
  3. Proses verifikasi data dan dokumen oleh pihak Pegadaian.
  4. Survei usaha dilakukan oleh petugas untuk memastikan kelayakan usaha.
  5. Konfirmasi jumlah pinjaman yang disetujui.
  6. Tanda tangan akad pembiayaan.
  7. Pencairan dana ke rekening nasabah.
  8. Mengangsur sesuai jadwal yang ditentukan.

Ketentuan KUR Pegadaian Syariah 2025

  • Usia pemohon minimal 17 tahun dan maksimal 65 tahun saat jatuh tempo akad.
  • Memiliki pendapatan rutin (harian, mingguan, atau bulanan).
  • Usaha yang dijalankan harus sah secara syariah dan sesuai dengan hukum yang berlaku.
  • Wajib dilakukan pengecekan SLIK/SID dan SIKP.
  • Pemohon tidak sedang menerima fasilitas pembiayaan dari program pemerintah lainnya.
  • Pemohon bukan ASN/TNI/POLRI.
  • Lokasi usaha berada dalam radius maksimal 5 KM dari outlet Pegadaian terdekat.

KUR Pegadaian Syariah 2025 merupakan solusi pembiayaan modal usaha yang ringan dan mudah diakses oleh UMKM.

Dengan bunga yang lebih rendah karena adanya subsidi pemerintah, serta proses pengajuan yang sederhana, pinjaman ini dapat membantu mengembangkan usaha Anda secara optimal.

Berita Terkait

News Update