POSKOTA.CO.ID - Terdapat kabar baik untuk para penerima manfaat bantuan sosial (bansos) PKH tahap 1 periode salur Januari-Maret 2025.
Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan salah satu bansos yang diinisiasi oleh Kemensos yang kini masih dalam tahap penyaluran ke masyarakat miskin atau rentan miskin.
PKH disalurkan kepada penerima manfaat dengan tujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari dan mensejahterakan masyarakat miskin di Indonesia.
Pasalnya, PKH berbeda dari bansos lainnya karena terdiri dari tiga komponen yakni komponen kesejahteraan, komponen pendidikan dan komponen kesehatan.
Baca Juga: Cek Penerima Dana Bansos PKH Rp750.000 Bagi KPM Sudah Daftar dan Tercatat di DTSEN Kemensos RI
Dari tiga komponen itu memiliki tujuh kategori penerima yang memiliki nominal bansos yang berbeda dari masing-masing kategori.
Informasi Terbaru Pencairan PKH Tahap 1 2025
Melansir dari kanal YouTube Ariawanagus, dari laporan beberapa KPM di berbagai wilayah mengatakan bahwa PKH tahap 1 melalui rekening KKS sudah cair merata di empat Bank penyalur.
Bank yang ditunjuk yakni BRI, BNI, BSI dan Mandiri sudah mulai merata mencairkan bansos PKH tahap 1 alokasi Januari-Maret 2025 menggunakan KKS Merah Putih.
Baca Juga: Saldo Dana Bansos Rp600.000 dari PKH Cair Via BNI yang Disalurkan ke Beberapa Daerah, Cek Sekarang!
Namun sayangnya, meski di keempat Bank sudah merata, pencairan di masing-masing KPM dan di berbagai wilayah belum banyak mendapatkan penyalurannya di rekening KKS.
Maka dari itu, sebagian besar KPM di berbagai wilayah masih harus bersabar untuk menunggu pencairan bansos PKH.
Kategori Penerima PKH 2025
Program ini memiliki tujuh kategori mencakup KPM yang sesuai dengan kebutuhan masing-masing kategori dengan nominal dana yang berbeda.
Proses penyaluran dilakukan per tiga bulan sekali melalui rekening KKS dan Kantor Pos, berikut ini nominalnya:
- Ibu hamil/nifas : Rp750.000 per tahap; Rp3.000.000 per tahun.
- Anak usia dini/balita : Rp750.000 per tahap; Rp3.000.000 per tahun.
- Lansia : Rp600.000 per tahap; Rp2.400.000 per tahun.
- Penyandang disabilitas : Rp600.000 per tahap; Rp2.400.000 per tahun.
- Siswa SD : Rp225.000 per tahap; Rp900.000 per tahun.
- Siswa SMP : Rp375.000 per tahap; Rp1.500.000 per tahun.
- Siswa SMA : Rp500.000 per tahap; Rp2.000.000 per tahun.
Cara Cek Penerima PKH 2025
Ini dia cara untuk cek status NIK KTP untuk mengetahui apakah Anda masih layak menjadi penerima PKH atau tidak, sebagai berikut:
- Akses ke laman resmi Kemensos, cekbansos.kemensos.go.id.
- Isi kolom wilayah penerima manfaat, Provinsi, Kabupaten, Kecamatan/Desa.
- Masukkan nama lengkap seusai dengan KTP.
- Ketik ulang huruf kode yang tertera. Kemudian klik 'Cari Data'.
- Halaman akan menampilkan informasi terkait status penerima PKH.
Demikian informasi terkait pencairan bansos PKH tahap 1 alokasi Januari-Maret 2025 melalui rekening KKS.