POSKOTA.CO.ID - Keberadaan KUR Mandiri, sejatinya bisa menjadi andalan bagi para pelaku UMKM di Indonesia dalam mengembangkan usaha mereka.
Dengan suku bunga yang kompetitif dan proses pengajuan yang mudah, KUR Mandiri 2025 bisa menjadi solusi bagi pelaku Usaha Micro, Kecil dan Menengan (UMKM).
Bagi UMKM yang membutuhkan modal lebih besar, KUR Mandiri menawarkan plafon pinjaman hingga Rp110 juta.
Nominal ini tentunya, dapat memberikan keleluasaan bagi pelaku UMKM untuk melakukan investasi, menambah stok barang, atau mengembangkan kapasitas produksi.
Namun, sebelum memutuskan untuk mengajukan pinjaman sebesar itu, penting untuk memahami betul besaran angsuran yang harus dibayarkan setiap bulannya.
Artikel ini akan mengulas terkait simulasi angsuran KUR Mandiri 2025 untuk pinjaman Rp110 juta, dengan berbagai pilihan jangka waktu pengembalian.
Dengan mengetahui gambaran angsuran per bulan, diharapkan para pelaku UMKM dapat membuat perencanaan keuangan yang matang.
Sehingga para pelaku UMKM tidak akan mengalami kemacetan, dan memastikan kemampuan untuk membayar cicilan tepat waktu.
Baca Juga: Sektor Usaha yang Lebih Diprioritaskan di KUR Mandiri 2025, Pelaku UMKM Wajib Tahu
Namun sebelum mengajukan pinjamannya, pastikan Anda sudah mengetahui syarat dan cara mengajukannya, agar berkesempatan mendapatkan kredit dari KUR Mandiri 2025.
Syarat Pengajuan KUR Mandiri untuk Pelaku UMKM
- Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK) yang aktif.
- Lampirkan Akta nikah (jika sudah menikah).
- Memiliki NIB (Nomor Induk Berusaha) atau Surat Keterangan Usaha dari kelurahan/RT/RW setempat.
- Khusus untuk pinjaman Rp50 juta keatas, wajib memiliki NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak)
- Sudah berusia minimal 17 tahun atau 21 tahun (KUR Mikro)
- Pastikan tidak sedang menerima kredit dari bank lain, kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, atau kartu kredit
- Usaha yang dimiliki, pastikan sudah berjalan minimal 6 bulan.
Jika dirasa sudah memenuhi syarat yang sudah ditentukan, berikut ini cara mengajuka kredit KUR Mandiri 2025, simak.
Baca Juga: Tabel KUR Mandiri 2025 Lengkap Plafon Rp10 Juta-Rp100 Juta, Cek Syarat dan Cara Pengajuan Kredit
Angsuran KUR Mandiri 2025 Untuk Plafon Rp110 Juta
- 12 Bulan: Rp9,467,307 per bulannya
- 24 Bulan: Rp4,875,267 per bulannya
- 36 Bulan: Rp3,346,413 per bulannya
- 48 Bulan: Rp2,583,353 per bulannya
- 60 Bulan: Rp2,126,608 per bulannya
Jika Anda sudah memastikannya, dan memahami syarat dan angsurannya, berikut ini cara mengajukan KUR Mandiri 2025, simak.
Baca Juga: Cara Mudah Ajukan KUR Mandiri via Livin’ by Mandiri, Modal Usaha Makin Lancar!
Cara Pengajuan KUR Mandiri 2025
- Silahkan Anda bisa datang langsung ke kantor cabang Bank Mandiri yang dekat dengan tempat tinggal, dengan membawa dokumen persyaratannya.
- Lanjutkan dengan mengisi formulir pengajuan KUR yang sudah disediakan oleh petugas bank.
- Biasanya, petugas akan memverifikasi semua data dan dokumen yang Anda berikan, atau ajukan.
- Jika sudah memenuhi semua persyaratannya, selanjutnya pengajuan Anda akan diproses untuk kelayakan.
- Jika sudah disetujui, biasanya Anda akan diminta untuk menandatangani perjanjian kredit yang Anda ajukan.
- Biasanya, dana pinjaman akan dicairkan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Pastikan para pelaku UMKM bisa menggunakan kredit KUR Mandiri 2025 ini, bisa dengan bijak agar usaha yang dijalaninya bisa lebih berkembang.
DISCLAIMER: Perlu diingat bahwa besaran cicilan dapat bervariasi tergantung pada beberapa faktor, seperti jangka waktu pinjaman, suku bunga yang berlaku, dan kebijakan Bank Mandiri yang mungkin berubah sewaktu-waktu. Oleh karena itu, informasi dalam artikel ini bersifat umum dan tidak mengikat.