Mau Ajukan KUR BRI 2025? Cek Dulu Kuota, Syarat dan Tips Agar Disetujui

Minggu 16 Feb 2025, 14:40 WIB
Cek kuota dan syarat agar Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Rakyat Indonesia (BRI) disetujui. (Sumber: Pinterest)

Cek kuota dan syarat agar Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Rakyat Indonesia (BRI) disetujui. (Sumber: Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Rakyat Indonesia (BRI) menjadi salah satu solusi untuk mendukung pertumbuhan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia.

Skema KUR BRI 2025 tersebut yang disesuaikan dengan kebutuhan debitur, mulai dari KUR Mikro, KUR Kecil, hingga KUR Khusus bagi sektor tertentu

Pemerintah sendiri telah menetapkan target penyaluran KUR tahun 2025 sebesar Rp300 triliun agar pelaku usaha dapat mengakses permodalan dengan bunga ringan.

Keputusan tersebut secara resmi diumumkan oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, dengan mempertimbangkan kecukupan anggaran subsidi bunga atau margin KUR Tahun Anggaran 2025.

Dengan meningkatnya kuota KUR 2025, pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) memiliki kesempatan lebih besar untuk mendapatkan akses permodalan dengan bunga ringan.

Namun, meskipun kuota KUR BRI 2025 meningkat, bukan berarti proses pengajuannya akan lebih mudah.

Persaingan dalam mendapatkan pinjaman tetap ketat, dan calon debitur harus memahami dengan baik syarat-syarat yang berlaku serta cara meningkatkan peluang agar pengajuan disetujui.

Jika Anda berencana mengajukan KUR BRI 2025 untuk memperluas bisnis Anda, pastikan membaca panduan ini hingga tuntas!

Baca Juga: 100 Wilayah Pencairan Bansos PKH-BPNT 15 Februari 2025, Cek Daerah Anda di Sini

Limit Akumulasi Plafon KUR 2025

Limit akumulasi plafon KUR ditentukan berdasarkan jenis usaha debitur, dengan ketentuan sebagai berikut seperti dikutip dari kanal YouTube ENR Project Review.

  • Maksimal Rp400 juta untuk debitur usaha produksi atau industri.
  • Maksimal Rp200 juta untuk debitur usaha non-produksi (perdagangan dan jasa).

Selain itu, pemerintah menargetkan 1 juta debitur KUR untuk naik kelas ke kredit komersial serta menambah 2 juta debitur KUR baru pada tahun 2025.

Berita Terkait
News Update