POSKOTA.CO.ID - Hari valentine sering disebut sebagai hari kasih sayang dan untuk sebagian orang momen ini menjadi cara untuk menunjukkan kasih sayangnya kepada orang-orang yang dikasihi.
Hari valentine dilaksanakan tanggal 14 Februari setiap tahunnya, hari perayaan kasih sayang ini identik dengan memberikan kado kepada pasangan, orang tua, atau teman.
Kado bunga dan cokelat sangat identik dengan perayaan ini. Namun, Anda bisa memberikan kado selain dua hal tersebut yang lebih personal untuk menunjukkan keakraban.
Mempersiapkan kejutan yang memorable sangat penting, agar apa yang Anda berikan bisa menjadi kenang-kenangan yang terus diingat.
Baca Juga: 5 Manfaat Makan Kurma saat Buka Puasa, Salah Satunya Bisa Menangkal Radikal Bebas
Nah, pada artikel ini Poskota telah merangkum beberapa ide kado valentine yang bisa Anda berikan kepada orang terkasih selain coklat dan bunga, simak informasinya berikut:
Ide Hadiah Valentine Day
1. Skincare
Saat ini penggunaan skincare tidak hanya semata untuk perempuan, namun ada banyak produk yang diformulasikan khusus untuk pria.
Ide memberikan kado skincare saat hari valentine bisa Anda coba. Memberikan set skincare bisa bermanfaat dan dapat digunakan dalam jangka panjang.
2. Parfum
Parfum bisa menjadi pilihan hadiah valentine, hadiah ini akan menunjukkan kesan mendalam untuk penerimanya.
Baca Juga: 10 Link Twibbon Valentine Day 2025 Gratis, Coba Sekarang
Dengan menentukan aroma parfum yang cocok, ini bisa meningkatkan suasana hati dan timeless yang berguna untuk penerimanya.
3. Kamera Analog
Mengabadikan momen sekarang menjadi hal yang paling disukai. Alih-alih menggunakan kamera handphone, kamera analog kini sedang tren digunakan.
Anda bisa menghadiahi orang terkasih kamera analog yang bisa menjadi hadiah spesial bagi penerima.
4. Scrapbook
Selain hadiah yang bisa dibeli, Anda bisa dengan kreatif membuat scrapbook yang berisi foto-foto kebersamaan Anda bersama pasangan.
Baca Juga: Jelang Hari Valentine 2025, Ini Asal Usul Terbentuknya Hari Kasih Sayang
Hadiah ini akan sangat spesial dan tentunya tidak akan ditemukan di tempat lain, karena Anda membuatnya secara khusus.
5. Tiket Konser
Bila pasangan Anda suka menonton konser musik, memberikan tiket konser bisa menjadi hadiah valentine yang tak terlupakan.
Hadiah tersebut bisa memberikan kejutan dan menunjukkan bahwa Anda benar-benar memahami orang yang Anda kasihi.
Baca Juga: Yuk Bikin! Resep Ongseng Kacang Panjang Telur, Dijamin Simple tapi Rasanya Istimewa
Nah, ide-ide di atas bisa membantu Anda menemukan hadiah yang tepat untuk merayakan cinta pada Hari Valentine tahun 2025.