Ketahui Syarat dan Dokumen Pengajuan KUR Bank Mandiri Sebelum Mendaftar

Senin 10 Feb 2025, 10:44 WIB
Syarat dan persiapan dokumen mengajukan KUR. (Sumber: Canva)

Syarat dan persiapan dokumen mengajukan KUR. (Sumber: Canva)

POSKOTA.CO.ID - Masyarakat Indonesia yang merupakan pelaku atau pemilik usaha khsusunya usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dapat menerima bantuan berupa pinjaman.

Pinjaman ini disebut KUR atau Kredit Usaha Rakyat, program ini umumnya diadakan oleh banyak bank di Indonesia.

KUR adalah kredit atau pembiayaan modal kerja kepada individu ataupun perseorangan dalam skala UMKM yang produktif dan layak yang belum memiliki agunan tambahan.

Salah satu tujuan pelaksanaan KUR ini adalah meningkatkan dan memperluas akases pembiayaan kepada pemilik usaha produktif UMKM.

Baca Juga: Pinjaman KUR BRI 2025 Bunga Rendah Cocok untuk Modal Usaha, Ajukan Sekarang

Syarat Pengajuan KUR Bank Mandiri

Berikut ini adalah persyaratan yang harus dipneuhi oleh calon debitur jika akan mendaftar ke program Kredit Usaha Rakyat:

1. Pemilik Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah

2. UMKM anggota keluarga dari karyawan yang berpenghasilan tetap atau pekerja migran Indonesia

Baca Juga: Angsuran KUR BRI untuk Plafon Rp10 Juta hingga Rp50 Juta beserta Cara Mengajukannya

3. UMKM pensiunan Pegawai Negeri Sipil, Tentara Nasional Republik Indonesia, dan Kepolisian Republik Indonesia

4. Kelompok UMKM

5. UMKM dari pekerja yang terkena PHK atau Pemutusan Hubungan Kerja

Itu dia beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh calon peserta pengajuan Kredit Usaha Rakyat bank Mandiri. Setelah mengetahui syaratnya, persiapkan dokumen berikut.

Baca Juga: Tabel Angsuran KUR Mandiri 2025, Syarat dan Cara Pengajuan

Dokumen Pengajuan KUR Bank Mandiri

Berikut ini adalah dokumen yang harus dipersiapkan oleh calon debitur saat ingin mendaftar pengajuan KUR.

1. Aplikasi Permohonan Kredit

2. Foto copy E-KTP, KK, Surat Nikah atau Cerai bagi yang sudah menikah atau cerai

Baca Juga: Pemerintah Buka Program KUR 2025, Pelaku UMKM Bisa Dapat Pinjaman hingga Rp500 Juta

3. Pas foto terbaru calon debitur dan pasangan

4. Surat Izin Usaha Mikro dan Kecil (UMK)

5. Surat keterangan domisili usaha

6. NPWP

Nah itu dia syarat yang harus dipenuhi serta dokumen yang harus dipersiapkan oleh calon debitur sebelum proses pengajuan KUR.

Baca Juga: Penyaluran KUR BRI 2025 Kuota Terbatas, Segera Ajukan Sebelum Habis!

Berita Terkait

News Update