POSKOTA.CO.ID - Hari ini ada kabar baik, penyaluran saldo dana bansos PIP sudah mulai dibagikan ke rekening para keluarga penerima manfaat (KPM), cek informasinya.
Ada beberapa jenis bantuan sosial yang dibagikan pemerintah untuk periode tahun 2025 ini.
Mulai dari bantuan pangan, hingga bantuan langsung tunai (BLT) yang diharapkan mampu membantu pemenuhan kebutuhan bagi masyarakat kurang mampu.
Namun selain bansos yang diberikan Kemensos, ada juga jenis bantuan khusus Pendidikan yang disalurkan Kementerian Pendidikan tahun ini, yakni Program Indonesia Pintar.
Baca Juga: Syarat Menerima Bansos PKH, Dana Cair sesuai Kategori KPM
Apa itu Bansos PIP
Bansos PIP atau Program Indonesia Pintar merupakan bantuan berupa uang tunai yang diberikan kepada siswa dari keluarga miskin atau kurang mampu.
Tujuannya adalah untuk membantu memenuhi kebutuhan pendidikan mereka, seperti membeli buku, seragam, atau perlengkapan sekolah lainnya.
Program ini diharapkan dapat mencegah siswa putus sekolah dan meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.
Nah kabar baiknya di awal tahun 2025 ini penyaluran PIP sudah kembali dimulai. Cek pencairan terbaru di bawah ini.
Baca Juga: Golongan Ini Tidak Layak Jadi Penerima Bansos BPNT 2025, Apakah Anda Termasuk?
Saldo Dana Bansos PIP 2025 Cair Hari Ini
Bagi para siswa yang sudah terdatfar menjadi penerima saldo dana bansos PIP dari pemerintah, ada kabar baik dimana hari ini sudah ada yang mulai menerima saldo bantuan.
Informasi ini dibagikan oleh laman @info Bansos PKH lewat Facebook pada Sabtu, 8 Februari 2025. Dari unggahan foto yang dibagikan, tampak rekening SimPel sudah mendapatkan tambahan saldo sebesar Rp450.000.
Kemungkinan pencairan ini diterima oleh KPM PIP untuk kategori siswa SD. Namun dari keterangan juga disebutkan PIP untuk siswa SMP juga sudah mulai cair.
Kemungkinan saldo bansos PIP ini juga baru diterima sebagian keluarga penerima manfaat (KPM). Jadi jika saldo rekening SimPel Anda masih belum belum ada penambahan, artinya dana bantuan masih dalam proses pencairan.
Baca Juga: Segera Cek Penerima Dana Bansos PKH BPNT 2025 Tahap 1 yang Terdata di Aplikasi Resmi, Simak Caranya!
Besaran Bansos PIP 2025
Besaran nominal bansos PIP bervariasi tergantung jenjang pendidikan siswa. Berikut adalah rinciannya:
1. Siswa SD/SDLB/Paket A: Rp450.000 per tahun. Namun, untuk siswa kelas 6 yang merupakan kelas akhir, mereka akan menerima setengahnya, yaitu Rp225.000.
2. Siswa SMP/SMPLB/Paket B: Rp750.000 per tahun. Sama seperti siswa SD, siswa kelas 9 yang merupakan kelas akhir hanya menerima setengahnya, yaitu Rp375.000.
3. Siswa SMA/SMK/SMALB/Paket C: Rp1.800.000 per tahun. Untuk kelas 12 yang merupakan kelas akhir, mereka juga menerima setengahnya, yaitu Rp900.000.
Cara Cek Penerima Bansos PIP
Jika ingin memastikan Anda telah terdaftar sebagai penerima bansos Program Indonesia Pintar (PIP), data KPM bisa dicek secara online di website resmi.
Caranya mudah, siapkan data siswa dan NISN untuk pengecekan secara online, begini caranya:
- Siapkan data Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) dan Nomor Induk Kependudukan (NIK).
- Akses situs web PIP Kemdikbud melalui tautan ini: https://pip.kemdikbud.go.id/home_v1/cek_nisn
- Pada halaman utama, temukan dan klik menu "Cari Penerima PIP".
- Ketik NISN dan NIK kamu pada kolom yang tersedia.
- Ikuti instruksi untuk mengisi hasil perhitungan sederhana yang ditampilkan oleh sistem.
- Tekan tombol "Cek Penerima PIP".
- Jika data yang Anda masukkan benar, sistem akan memberitahukan apakah terdaftar sebagai penerima PIP atau tidak.
Demikian informasi pencairan bansos PIP hari ini, bagi yang terdaftar sebagai KPM, silahkan cek saldo rekening SimPel secara berkala untuk melihat apakah bantuan sudah masuk atau belum.