Proses Pencairan Bansos PKH Tahap 1 2025 Memasuki Final Closing! Pemegang NIK KTP yang Datanya Sudah Terverifikasi Dapat Menerima Subsidi Saldo Dana Rp750.000 ke KKS

Selasa 04 Feb 2025, 13:00 WIB
Informasi terbaru program bansos PKH 2025, tahap 1 akan segera disalurkan ke masing-masing KPM. (Sumber: Poskota/Aldi Harlanda Irawan)

Informasi terbaru program bansos PKH 2025, tahap 1 akan segera disalurkan ke masing-masing KPM. (Sumber: Poskota/Aldi Harlanda Irawan)

POSKOTA.CO.ID - Informasi terbarui dan kabar gembira bagi para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH). Proses pencairan bansos PKH tahap 1 untuk periode Januari, Februari, dan Maret 2025 telah memasuki tahap final closing.

Dalam tahap ini, daftar nama-nama penerima bantuan serta nominal yang akan diterima sudah bisa dicek melalui aplikasi yang tersedia.

Saldo dana bansos dengan nominal Rp750.000 diperuntukkan bagi kategori ibu hamil dan balita (anak usia 0-6 tahun) yang data dari NIK KTP nya telah terverifikasi berdasarkan pada data acuan yang dikelola pemerintah.

Nominal bantuan tersebut akan dicairkan ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang proses penerimaannya ini melalui Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) seperti BNI, BRI dan Bank Mandiri.

Baca Juga: Dana Bansos PKH Tahap 1 Akan Segera Dicairkan! Pemilik NIK e-KTP yang Terkategori Jadi Penerima Manfaat Dapat Menerima Penyaluran Rp600.000 via Rekening KKS

Untuk mengecek status pencairannya penerima manfaat dapat mengakses situs resmi Cekbansos.kemensos dengan memasukan data wilayah, nama lengkap, NIK yang berdasarkan pada E-KTP simak berikut ini cara dan panduan lengkapnya.

Program Keluarga Harapan atau PKH adalah salah satu program bantuan sosial yang diberikan oleh pemerintah kepada keluarga kurang mampu untuk meringankan beban ekonomi mereka.

Bantuan ini disalurkan secara berkala dan diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan dasar, seperti kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan keluarga.

Berdasarkan informasi yang dilansir dari kanal YouTube Arfan Saputra Channel, pada 4 Februari 2025 terkait progres pencairan bansos PKH tahap 1 2025 semakin mendekati waktu pencairan.

Saat ini, daftar nama KPM yang akan menerima bantuan beserta jumlahnya sudah bisa diakses melalui aplikasi Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial (SIKS-NG).

Namun, perlu dicatat bahwa tidak semua orang bisa melakukan pengecekan data ini. Akses hanya diberikan kepada pemilik akun SIKS-NG, seperti pendamping sosial, operator desa, serta supervisor yang bertugas di dinas sosial kabupaten atau kota.

Dengan masuknya bantuan PKH tahap pertama ke dalam tahap final closing, maka jumlah penerima dan besaran bantuan yang akan disalurkan sudah dapat terlihat.

Selain itu, data terkait progres pencairan, mulai dari verifikasi, pengecekan rekening, penerbitan Surat Perintah Membayar (SPM), hingga Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D), akan muncul di menu view DTKS.

Meskipun demikian, proses pencairan masih memerlukan waktu dan ketelitian untuk memastikan semua data sesuai dengan ketentuan.

Sebanyak 95% nama-nama KPM yang masuk dalam daftar tahap final closing sudah dapat dipastikan menerima bantuan, sementara 5% sisanya masih harus melalui proses verifikasi rekening.

Dalam tahap ini, data rekening penerima akan diperiksa untuk memastikan tidak ada perbedaan informasi yang dapat menyebabkan kegagalan pencairan.

Jika verifikasi rekening berhasil, maka bantuan akan terus diproses hingga tahap akhir. Namun, apabila ditemukan ketidaksesuaian data, bantuan tidak dapat dicairkan sampai permasalahan tersebut terselesaikan.

Dengan pencapaian ini, para KPM PKH di seluruh Indonesia diharapkan tetap bersabar dan menunggu proses pencairan berjalan sesuai prosedur.

Pemerintah berupaya agar distribusi bantuan berlangsung lancar dan tanpa kendala. Semoga proses ini segera rampung sehingga bantuan bisa diterima oleh mereka yang berhak.

Penyaluran bansos selalu direncanakan secara terstruktur, dengan jadwal pencairan yang terbagi menjadi empat triwulan setiap tahun:

  • Tahap 1:Januari-Maret 2025
  • Tahap 2:April-Juni 2025
  • Tahap 3:Juli-September 2025
  • Tahap 4:Oktober-Desember 2025

Baca Juga: Selamat, Dana Bansos PKH dari Pemerintah Rp600.000 Kategori Lansia Terdata Sah di DTKS, Siap Kembali Terima Bantuan Periode 2025, Info Selengkapnya di Sini

Rincian Nominal Dana Bansos PKH per Kategori

Bantuan ini diberikan setiap tahun kepada keluarga yang memenuhi syarat untuk mendukung kesejahteraan, pendidikan, dan kesehatan mereka.

  • Ibu Hamil: Menerima bantuan senilai Rp3.000.000 per tahun, atau sebesar Rp750.000 di setiap tahap pencairan.
  • Balita (Anak Usia 0-6 Tahun): Menerima bantuan dengan total Rp3.000.000 per tahun, atau Rp750.000 setiap tahap.
  • Siswa Sekolah Dasar (SD): Setiap murid SD menerima bantuan sebesar Rp900.000 per tahun, atau Rp225.000 pada setiap tahap pencairan.
  • Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP): Menerima bantuan tahunan sebesar Rp1.500.000, dengan pencairan Rp375.000 setiap tahap.
  • Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA): Setiap siswa SMA mendapat total bantuan Rp2.000.000 per tahun, atau Rp500.000 di tiap tahap pencairan.
  • Penyandang Disabilitas dan Lansia/Orang Tua: Menerima bantuan sebesar Rp2.400.000 per tahun, atau Rp600.000 setiap tahap.

Cek Status Pencairan Bansos PKH 2025

Untuk mengetahui apakah Anda terdaftar sebagai penerima bansos PKH 2025, ikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka Laman Resmi: Kunjungi situs resmi pengecekkan bansos melalui, cekbansos.kemensos.go.id di browser Anda.
  • Isi Data Lokasi: Lengkapi kolom data penerima manfaat dengan mengisi Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.
  • Isi Nama Lengkap: Masukkan nama penerima manfaat sesuai dengan KTP.
  • Isi Captcha: Ketikkan 4 huruf kode yang tertera dalam "Kotak kode". Jika huruf kode kurang jelas, klik ikon untuk mendapatkan huruf kode baru.
  • Cari Data: Klik “Cari data” dan tunggu hingga data muncul.
  • Sistem akan mencari nama penerima manfaat sesuai dengan data wilayah yang Anda masukkan.
  • Jika Anda tidak termasuk dalam daftar, akan ada notifikasi yang menyatakan "Tidak Terdapat Peserta/PM."

Baca Juga: Update Penyaluran Subsidi Bansos PKH Tahap 1 2025, NIK e-KTP Atas Nama Anda yang Terdaftar Sebagai KPM, Akan Menerima Pencairan Saldo Dana Rp600.000, Cek Status Terbarunya!

Dengan program ini, Kemensos berharap dapat meringankan beban masyarakat kurang mampu dan memberikan harapan baru untuk masa depan yang lebih baik.

Memeriksa status pencairan sangat penting untuk memastikan bahwa dana bantuan telah dicairkan atau belum.

Dengan mengetahui status ini, penerima dapat merencanakan penggunaan dana dengan lebih baik dan menghindari kebingungan terkait bantuan yang seharusnya diterima.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, masyarakat dapat dengan mudah mengecek status pencairan bansos PKH di tahun 2025. Pastikan untuk selalu menggunakan aplikasi dan situs resmi Kemensos agar mendapatkan informasi yang akurat dan terpercaya.

Jika ada pertanyaan lebih lanjut atau kendala dalam pengecekan status, penerima dapat menghubungi pihak berwenang atau Dinas Sosial setempat untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut.

Para penerima diharapkan terus memantau perkembangan melalui aplikasi resmi dan tetap mengikuti prosedur yang telah ditetapkan. Demikian informasi terbaru mengenai pencairan bantuan PKH tahap pertama tahun 2025.

Berita Terkait

News Update