POSKOTA.CO.ID - Bantuan sosial (bansos) menjadi salah satu program penting membantu masyarakat yang membutuhkan. Ini tanda seseorang dapat bansos di platfrom Cek Bansos.
Salah satu cara untuk mengetahui apakah seseorang berhak menerima bansos adalah dengan melakukan pengecekan melalui situs atau aplikasi cek bansos menggunakan KTP.
Berikut adalah tanda seseorang mendapat bansos saat melakukan cek bansos di platform yang disediakan oleh Kementerian Sosial (Kemensos).
Baca Juga: Dana Bansos PKH Tahap 1 Segera Disalurkan, Cek Status Penerima Bansos di Sini
Cara Cek Bansos dan Tanda Penerimanya
1. Situs Cek Bansos
Pengecekan melalui situs resmi Kemensos di cekbansos.kemeesos.go.id merupakan cara yang paling sederhana.
Untuk melakukannya, masyarakat hanya perlu memasukkan nama dan alamat sesuai dengan data KTP mereka, kemudian melakukan pencarian.
Tanda bahwa seseorang memang berhak menerima bansos adalah nama yang dimasukkan terdaftar sebagai penerima bansos, maka data diri mereka akan muncul, beserta jenis bansos yang akan diterima.
Namun, jika seseorang tidak terdaftar sebagai penerima bansos, maka akan muncul keterangan "Penerima Manfaat/PM tidak ditemukan."
Hal ini menandakan bahwa data mereka belum terdaftar dalam sistem bansos atau mereka tidak berhak menerima bantuan sosial pada periode tersebut.
2. Melalui Aplikasi Cek Bansos
Selain melalui situs, masyarakat juga bisa memanfaatkan aplikasi cek bansos yang tersedia. Aplikasi ini menawarkan berbagai kemudahan bagi penggunanya.
Untuk memeriksa status penerima bansos, pengguna bisa mendaftar memakai data KTP dan KK lalu membuka menu Profil atau menu Cek Bansos yang terdapat dalam aplikasi.
Aplikasi ini tidak hanya berguna untuk mengecek status penerimaan bansos bagi yang sudah terdaftar, tetapi juga memberikan informasi bagi masyarakat yang baru mengajukan permohonan menjadi penerima bansos.
Mereka bisa melihat status pengajuan mereka, apakah sudah disetujui atau masih dalam proses verifikasi.
Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan fitur lain yang sangat berguna, seperti memberikan usulan penerima bansos yang dianggap layak di sekitar lingkungan sekitar.
Masyarakat juga bisa mengajukan sanggahan jika ada penerima bansos yang menurut mereka sudah dalam kondisi sejahtera dan tidak layak menerima bantuan tersebut.
Dengan adanya kemudahan dalam mengecek status bansos melalui situs dan aplikasi cek bansos, masyarakat kini dapat dengan mudah mengetahui apakah mereka terdaftar sebagai penerima bansos.
Dengan sistem ini, diharapkan distribusi bantuan sosial akan lebih tepat sasaran dan lebih transparan.