Cek Jadwal Pencairan Subsidi BLT BBM Tahun 2025 Rp600.000, Masyarakat Kriteria Ini Jadi Sasaran Penerima Bantuan

Jumat 24 Jan 2025, 18:09 WIB
Pemerintah rencanakan pencairan subsidi BLT BBM 2025 dengan bantuan hingga Rp600.000 untuk masyarakat miskin. Pastikan terdaftar di DTSE agar dapatkan bantuannya. (Sumber: Instagram/@rittatherik.property/Neni Nuraeni)

Pemerintah rencanakan pencairan subsidi BLT BBM 2025 dengan bantuan hingga Rp600.000 untuk masyarakat miskin. Pastikan terdaftar di DTSE agar dapatkan bantuannya. (Sumber: Instagram/@rittatherik.property/Neni Nuraeni)

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah berencana untuk menyalurkan subsidi Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM) di tahun 2025 ini.

Sasaran bantuan sosial (bansos) tersebut adalah masyarakat dari keluarga miskin dan kurang mampu dengan nominal yang diperkirakan mencapai Rp600.000.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia, mengungkapkan bahwa skema penyaluran bansos BLT BBM baru akan diumumkan setelah rapat terbatas.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari kanal YouTube Pendamping Sosial, Jumat, 24 Januari 2024, prediksi yang beredar mengarah pada kemungkinan besar bisa dana bansos ini akan cair sebelum bulan Ramadan.

Baca Juga: Saldo Dana Rp200.000 Akan Disalurkan pada Pemilik NIK KTP Penerima Bansos BPNT yang Terdaftar, Cair Lewat KKS atau PT Pos Indonesia?

Pasalnya hingga saat ini, status BLT BBM di Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial-Next Generation (SIKS-NG) belum muncul.

Besaran Dana BLT BBM 2025

Besaran saldo dana bansos BLT BBM untuk tahun 2025 kemungkinan akan berkisar antara Rp150.000 hingga Rp300.000 per bulan, seperti pada tahun sebelumnya.

Pencairannya diperkirakan akan dilakukan setiap empat bulan sekali, dengan bantuan yang diberikan per tahap.

Jadi, jika pencairan tahap pertama untuk periode Januari-April 2025, KPM diperkirakan akan menerima total bantuan sebesar Rp600.000.

Akan tetapi, nominal pasti dan tanggal pencairan akan diumumkan oleh pemerintah lebih dekat dengan waktu pelaksanaannya, seperti kebijakan BLT BBM sebelumnya.

Baca Juga: NIK KTP yang Dimiliki KPM Terpilih Ini Akan Menerima Rp600.000 Saldo Dana Bansos PKH Tahap 1 Tahun 2025, Simak Status Terbaru di SIKS-NG

Cara Pencairan BLT BBM 2025

Berita Terkait
News Update