Miris! SMAN 20 Kota Bekasi Tak Punya Bangunan Sendiri, padahal Kemendikbudristek Sebut Pembangunan Sekolah Menjadi Salah Satu Program Prioritas

Kamis 23 Jan 2025, 22:17 WIB
Sejumlah siswa SMAN 20 Kota Bekasi saat hendak masuk ke kelas mereka di SMP YPII Bungur di Jalan Raya Seroja, Kampung Ceger, Harapan Jaya, Bekasi Utara, Kota Bekasi. Kamis, 23 Januari 2025. (Sumber: Poskota/Ihsan Fahmi)

Sejumlah siswa SMAN 20 Kota Bekasi saat hendak masuk ke kelas mereka di SMP YPII Bungur di Jalan Raya Seroja, Kampung Ceger, Harapan Jaya, Bekasi Utara, Kota Bekasi. Kamis, 23 Januari 2025. (Sumber: Poskota/Ihsan Fahmi)

"Program bantuan pembangunan sekolah menjadi salah satu program prioritas nasional pendidikan yang dilaksanakan setiap tahun," dikutip oleh Poskota dari laman Jendela Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi milik Kemendikbudristek dalam Edisi 68, November 2024.

Bahkan, dalam artikel bertajuk "Bantuan Pembangunan Infrastruktur Sekolah, Wujud Perhatian Pusat ke Daerah" itu, pemerintah sudah menggelontorkan dana untuk mengatasi hal ini.

"Pada tahun 2017, Kemendikbud telah menyalurkan bantuan pembangunan sekolah ke berbagai daerah sebesar Rp6,6 triliun," ungkapnya lebih lanjut.

Baca Juga: Hampir 3 Tahun Menumpang, Siswa SMAN 20 Kota Bekasi Ingin Belajar di Gedung Sendiri

Ini menunjukkan komitmen mereka untuk memastikan semua sekolah memiliki sarana dan prasarana yang memadai.

Akan tetapi, komitmen pemerintah itu menjadi bertentangan dengan apa yang terjadi pada SMAN 20 Kota Bekasi.

Berita Terkait
News Update