POSKOTA.CO.ID - Bagi Nomor Induk Kependudukan (NIK) e-KTP atas nama Anda yang terkonfirmasi di sistem SIKS-NG berhak terima saldo dana Rp1.200.000 dari subsidi bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) 2024 melalui Kantor Pos terdekat.
Pemerintah saat ini sudah mengkonfirmasi NIK e-KTP atas nama Anda melalui sistem SIKS-NG untuk menerima bansos PKH 2024.
Dana senilai Rp1.200.000 diberikan oleh pemerintah khusus kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) kategori penyandang disabilitas berat dan lansia per dua tahapan.
Dikutip dari Youtube akun Lisvika Channel, penyaluran bansos PKH 2024 melalui Pos Indonesia dilakukan hingga 31 Desember mendatang.
Program Keluarga Harapan (PKH)
Dilansir dari laman resmi Kementerian Sosial, penyaluran bansos PKH ditujukan kepada masyarakat miskin dan rentan yang masuk di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Dengan adanya bantuan PKH, pemerintah berharap dapat menurunkan angka kemiskinan yang ada di Indonesia.
KPM juga bisa menggunakan dana untuk meningkatkan kualitas hidup, kesehatan hingga pendidikan selama satu tahun.
Pasalnya, setiap kategori KPM mendapat dana bansos PKH dengan nominal berbeda pada tahun 2024 ini.
Nominal Bansos PKH 2024
Berikut nominal bansos PKH 2024:
- Balita (usia 0-6 tahun): Rp1.500.000 per dua tahap atau Rp3.000.000 per tahun.
- Ibu hamil dan masa nifas: Rp1.500.000 per dua tahap atau Rp3.000.000 per tahun.
- Siswa Sekolah Dasar (SD): Rp450.000 per dua tahap atau Rp900.000 per tahun.
- Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP): Rp750.000 per dua tahap atau Rp1.500.000 per tahun.
- Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA): Rp1.000.000 per dua tahap atau Rp2.000.000 per tahun.
- Lansia berusia 70 tahun ke atas: Rp1.200.000 per dua tahap atau Rp2.400.000 per tahun.
- Penyandang disabilitas berat: Rp1.200.000 per dua tahap atau Rp2.400.000 per tahun.
Dilansir dari Youtube Ariawanagus, penyaluran bansos PKH via Kantor Pos sejak tahap tiga terhenti terlihat dari status di SIKS-NG yang menunjukkan Pembukaan Rekening Kolektif (Burekol).
Jadwal Tahapan Penyaluran Bansos PKH 2024
Berikut jadwal tahapan penyaluran bansos PKH 2024:
- Tahap pertama: Januari hingga Maret 2024.
- Tahap kedua: April hingga Juni 2024.
- Tahap ketiga: Juli hingga September 2024.
- Tahap keempat: Oktober hingga Desember 2024.
Bagi penerima yang sudah menerima surat undangan dari pendamping sosial, harap segera ambil dana bansos PKH 2024 via Kantor Pos dengan membawa KTP dan KK.
Sementara bagi KPM yang belum mendapat surat undangan, lakukan pengecekan status secara berkali via aplikasi Cek Bansos.
Cara Cek Status Penerima Bansos PKH 2024
Berikut cara cek status penerima bansos PKH 2024:
- Pertama, buka Google Play Store di perangkat Android dan cari aplikasi Cek Bansos.
- Setelah menemukan aplikasi tersebut, klik Instal untuk mengunduhnya ke perangkat.
- Setelah aplikasi terpasang, buka aplikasi Cek Bansos.
- Pilih Buat Akun untuk membuat akun baru. Isi kolom yang diperlukan dengan data diri lengkap, seperti nama lengkap, nomor NIK, alamat lengkap, email aktif, dan password yang akan digunakan.
- Pada tahap ini, akan diminta untuk mengunggah foto swafoto (selfie) dan foto KTP. Pastikan foto yang diunggah jelas dan memenuhi persyaratan yang diminta.
- Setelah melengkapi semua kolom dan mengunggah foto, klik Buat Akun Baru untuk menyelesaikan proses pendaftaran.
- Jika diminta untuk melakukan verifikasi email, buka kotak masuk email yang digunakan untuk mendaftar dan klik link verifikasi yang diterima.
- Setelah akun berhasil dibuat, buka menu Profil untuk melihat apakah sudah terdaftar sebagai penerima bansos PKH dan mengetahui status serta nominal bantuan yang diterima.
Sekian informasi terkait penyaluran saldo dana bansos Rp1.200.000 dari subsidi PKH 2024 via Kantor Pos kepada NIK e-KTP yang sudah terkonfirmasi di SIKS-NG.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.