Momen Ipda Purnomo terkena pukulan dari seorang ODGJ hingga berdarah.(Instagram/@purnomopolisibaik)

NEWS

Viral, Polisi Baik Ipda Purnomo Dipukul ODGJ Hingga Berdarah dan Masuk IGD, Dapat 4 Jahitan

Rabu 25 Des 2024, 13:41 WIB

POSKOTA.CO.ID - Media sosial saat ini tengah soroti sosok Ipda Purnomo alias polisi baik yang kerap membantu masyarakat terutama kepada Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ).

Namun, viral saat ini justru Ipda Purnomo mengalami luka-luka hingga mendapatkan jahitan saat membantu ODGJ.

Melansir dari akun Instagram pribadinya @purnomopolisibaik ia membagikan beberapa momen saat menghadapi ODGJ untuk dibantu dan mendapatkan luka.

“MOHON MAAF HARUS DIJAHIT DI PELIPIS MATA SETELAH DIBENTUK KEPALA SAMA ODGJ YANG MARAH MENGGANGGU PENGGUNA JALAN,” tulis Purnomo yang dikutip Poskota pada Rabu, 25 Desember 2024.

Ia membagikan video saat dirinya dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan atas luka pukulan dari ODGJ tersebut.

Tampak, ia yang masih mengenakan kaos kepolisian datang ke rumah sakit dan berbaring di ranjang rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan luka di pelipis kirinya.

Kemudian, Purnomo langsung mendapatkan penanganan dari dokter di ruang IGD sambil menanyakan penyebab anggota polisi itu terluka.

Purnomo yang masih sambil tersenyum itu menceritakan kronologi bisa mengalami luka di pelipis hingga berdarah-darah.

“Pertama dia mukul pakai tangan, aku tangkis. Tangannya aku pegang dua-duanya langsung (kepalanya dibenturkan ke kepala Purnomo),” kata Purnomo.

Akibat dari pukulan ODGJ itu, Ipda Purnomo mengalami luka robek di pelipis mata kiri dan kemudian dijahit sebanyak 4 jahitan.

“Ada luka robek 3 cm di pelipis mata kiri. Penanganannya di jahit tadi ada 4 jahitan. Keadaan lainnya tidak ada apa-apa,” kata dokter.

Seusai mendapatkan penanganan, anggota polisi tersebut mengimbau untuk masyarakat tetap hati-hati dengan ODGJ yang terkadang tidak dapat ditebak perlakuannya.

“Sakit guys ternyata dipukul ODGJ itu. Jangan sampai Bapak-Ibu yang lihat ini dipukul ODGJ, sakit benar,” katanya.

Unggahan Ipda Purnomo itu pun akhirnya mendapatkan pujian dan doa dari netizen untuk kesembuhan sang anggota polisi.

Bismillah semoga lekas sembuh pak Ndan Purnomo,” tulis komentar akun @su***.

Subhanallah pak Purnomo senyumnya ikhlas banget,” sahut akun @ha***.

Salam sehat selalu pak pur berjiwa bermasyarakat jadi contoh didunia,” komentar akun @pa***.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Tags:
viralIpda Purnomoodgjpolisi baikpolisi baik ODGJpolisi dipukul ODGJ

Iko Sara Hosa

Reporter

Iko Sara Hosa

Editor