KPM PKH Tahap 6 Mendapatkan Saldo Dana Bansos Lebih Kecil Dibanding Sebelumnya? Cek Penyebabnya di Sini!

Kamis 19 Des 2024, 11:46 WIB
KPM PKH yang menerima saldo dana bansos-nya berkurang dari nominal sebelumnya, kemungkinan besar terjadi karena hal ini. (Rivero Jericho S/Poskota)

KPM PKH yang menerima saldo dana bansos-nya berkurang dari nominal sebelumnya, kemungkinan besar terjadi karena hal ini. (Rivero Jericho S/Poskota)

POSKOTA.CO.ID - Saldo dana bansos Program Keluarga Harapan (PKH) Tahap 6 2024 (November-Desember), sudah hampir merata penyalurannya kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) terdaftar dan terverifikasi, namun masih banyak yang dana bantuannya belum diterima ataupun berkurang dari periode sebelumnya.

Bantuan PKH merupakan salah satu yang dinantikan oleh banyak KPM yang data dirinya sudah terdaftar sebagai penerima di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan SIKS-NG.

Melalui bantuan ini, para KPM akan diberikan bantuan berupa saldo dana yang nominalnya disesuaikan dengan komponennya.

Masing-masing KPM memiliki maksimal 4 komponen yang bisa mendapatkan bantuannya. Contohnya 3 Anak Sekolah dan 1 Ibu Hamil yang terdaftar dalam 1 KPM.

Kenapa Saldo Dana Bansos PKH Tahap 6 Cair dengan Nominal Berbeda ke Beberapa KPM?

Melansir dari kanal YouTube INFO BANSOS, pada 19 Desember 2024, terdapat KPM yang mengunggah gambar hasil pengecekan saldo dana bansos, namun berbeda dengan periode sebelumnya.

"Perbedaan nominal yang masuk ke rekening KKS tersebut, biasanya diakibatkan karena data komponen berubah di sistem." Ujar INFO BANSOS.

"Dalam hal ini, KPM menerima saldo dana bansos Rp250.000 dari yang sebelumnya Rp583.333. Hal tersebut bisa terjadi karena komponen SMA Rp.333.333 tidak cair karena status pendidikannya sudah selesai dan sudah terupdate di Data Pokok Pendidikan (Dapodik)." Lanjut INFO BANSOS.

Hal tersebut merupakan hal yang wajar dan normal apabila terjadi pada beberapa KPM PKH yang menerima saldo dana bansos.

KPM diimbau untuk melakukan pengecekan secara berkala terkait nominal saldo dana bansos yang disalurkan di ATM KKS. Selain itu juga, simak informasi nominal saldo dana bansos PKH tahap 6 2024 berikut cara cek saldo dana-nya di bawah ini.

Nominal Saldo Bansos PKH Tahap 6 2024

Silakan simak daftar nominal saldo bansos PKH Tahap 6  2024 yang disalurkan ke rekening KKS para KPM sebagai berikut:

  1. Balita usia 0-6 tahun: Rp500.000per tahap atau Rp3.000.000 per tahun
  2. Ibu hamil dan masa nifas: Rp500.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun
  3. Siswa SD: Rp150.000 per tahap atau 
  4. Rp900.000 per tahun
  5. Siswa SMP: Rp250.000 per tahap atau Rp1.500.000 per tahun
  6. Siswa SMA: Rp333.333 per tahap atau Rp2.000.000 per tahun
  7. Lansia 70 tahun ke atas: Rp400.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahun
  8. Penyandang disabilitas berat: Rp400.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahun
  9. Korban Pelanggaran HAM: Rp1.800.000 per tahap atap Rp10.800.000 per tahun

Nominal saldo bansos yang disalurkan ini menyesuaikan kebutuhan para komponen-komponen PKH Tahap 6 2024.

Berita Terkait
News Update