Ilustrasi mayat korban. (Pixabay/Mohamed_hassan)

Bekasi

Rekan Ungkap Aktivitas Penjahit sebelum Tewas Dikeroyok di Pasar Baru Cikarang: Sempat Berbincang Sore

Selasa 17 Des 2024, 19:47 WIB

POSKOTA.CO.ID - Warga mengungkapkan aktivitas terakhir Kodir (40) sebelum tewas dikeroyok Orang Tak Dikenal (OTK) di Pasar Baru Cikarang, Kabupaten Bekasi, Selasa, 17 Desember 2024, dini hari.

Musda, salah seorang penjahit mengatakan, Kodir sempat bermain game pada ponsel. Sebagai sesama penjahit di Pasar Baru, keduanya juga sempat berbincang pada sore hari.

"Sorenya korban masih pada main game, ngobrol aja kemarin sore masih di sini dekat ruko jahitnya," kata Musda di Pasar Baru Cikarang, Selasa, 17 Desember 2024.

Ia mengatakan, korban hanya terlihat bercengkerama dengan para pedagang pasar, dan tidak menemukan pembicaraan yang serius. Bahkan, ia menyebut korban tidak terlibat cekcok.

"Cekcoknya juga enggak. Dia ngobrol aja, bercanda biasa sama pedagang," ujarnya.

Di mata Musda, korban merupakan sosok yang ramah dan tidak banyak bicara. Kesehariannya pun cukup sederhana.

"Kesehariannya dia ya biasa aja, seperti enggak memiliki banyak tingkah lah," ucap Musda.

Sebelumnya, korban ditemukan tewas di rukonya sekitar pukul 01.00 WIB. Kodir diduga dikeroyok OTK, karena ada bekas luka lebam di bagian wajah dan tangan.

Saat ini, korban telah dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

"Dilihat dari fotonya sih, ada lebam-lebam dibagian muka (wajah) sama tangan," ujarnya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
penjahitpasar baru cikarngkabupaten-bekasipenjahit tewas

Ihsan Fahmi

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor