Kondisi F korban penyiraman air keras terbaring di tempat tidur RSUD Kota Bekasi, Rabu, 11 Desember 2024. (Dok : Keluarga korban ).

Kriminal

Pelaku Penyiraman Air Keras di Bekasi Terungkap, Begini Motifnya

Rabu 11 Des 2024, 18:41 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pelaku penyiraman air keras terhadap wanita muda berinisial F (20) di Bekasi Utara, diduga dilakukan oleh mantan kekasih korban.

"Pelakunya siapa? Inisialnya J, dia teman main suaminya korban sering nongkrong," kata ibu korban Sri Kartikah (54) saat ditemui di RSUD Kota Bekasi, Rabu 11 Desember 2024.

J disangkakan sebagai pelaku, dikarenakan saat korban berada di RSUD Kota Bekasi, pada Selasa pagi, 10 Desember 2024, pelaku sempat menghubungi F melalui siaran video call.

"Sudah pasti si J pelakunya? Iya, sudah pasti, karena kemarin (abis kejadian) video call ke F, dia bilang pelaku minta maaf. "Maafin gue lu si" katanye," jelasnya.

Melalaui video call,  J bahkan menangis melihat kondisi F yang terluka dan berbaring di kasur rumah sakit.

"Dia demen banget sama F, Abis itu dia minta maaf nangis tuh di video call udah, pas ditanya di mana, dia ilang enggak bisa dihubungi lagi," terangnya.

Pelaku dinilai cemburu buta, apa sebab, karena korban dan suami sempat  terguncang pisah ranjang.

Situasi tersebut dinilai karena korban, suami korban serta pelaku saling kenal dan kerap nongkrong bersama.

Disaat pisah ranjang itu, pelaku mendekati korban.

"Motifnya apa? Kan si korban pernah pisah cerai sama suaminya. Terus pas kondisi lagi pisah itu masuk deh tuh si Johan," bebernya.

"Dekatnya brapa lama, hanya paling kalau lakinya kerja minta ke mana, nanti diantar sama si Johan gitu aja, tetapi enggak jalan kayak orang (pacaran) gitu. Enggak biasa aja, namanya temen nongkrong," sambung Sri.

Sebagai informasi, peristiwa ini terjadi di Jalan Perjuangan, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi, pada Sabtu, 7 Desember 2024 sekira pukul 19.00 WIB.

Saat itu, korban seusai mencuci sepeda motornya, saat dipejalanan, kendarannya mogok.

Korban kemudian menghubungi suaminya untuk membantu mendorong. Tak jauh dari tempat cuci steam, kemudian, pelaku yang mengendarai sepeda motor datang, kemudian menyiramkan air keras ke tubuh korban.

Sehingga tubuh korban bereaksi akibat melepuh karena tersiram air keras. 

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
penyiraman air keraskasus kriminal bekasiPelaku Mantan Kekasihjalan perjuangan bekasiTeror Penyiraman Air Keraspenyiraman air keras di bekasiasmara

Ihsan Fahmi

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor