Cek update terbaru status bansos PKH tahap keenam peralihan PT Pos Indonesia ke KKS Bank Himbara. (kemensos/edited Dadan)

EKONOMI

Update Status Terbaru Bansos PKH Peralihan PT Pos Indonesia ke KKS Bank Himbara, Cek Selengkapnya!

Selasa 10 Des 2024, 22:05 WIB

POSKOTA, CO.ID- Alhamdulillah, update status terbaru untuk bansos Program Keluarga Harapan (PKH) peralihan PT Pos Indonesia ke KKS Bank Himbara telah berganti. Cek selengkapnya di sini.

Kali ini, ada perubahan penting dalam mekanisme penyaluran bansos, yaitu peralihan distribusi dari PT Pos Indonesia ke Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Bank Himbara (BNI, BRI, BSI dan Mandiri).

Kemudian, bansos PKH sebelumnya pada SIKS-NG masih berstatus Surat Perintah Pembayaran Dana (SP2D), hal ini paling ditunggu bagi penerima untuk bisa secepatnya berubah menjadi SPM.

Melansir dari sumber YouTube milik ARKA'S CHANNEL, mengatakan bahwa pada hari ini 10 Desember 2024 untuk status penyaluran bansos PKH telah terupdate dari yang SP2D berubah menjadi SPM.

Surat Perintah Membayar (SPM), berati para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sebentar lagi akan menerima dana bansos peralihan, hingga status menjadi Standing Instruction (SI).

Cara Mengecek Status Bansos PKH

1. Cek Melalui Situs Resmi Kemensos

2. Cek Melalui Aplikasi Cek Bansos

3. Datang ke Bank Himbara Terdekat

Jika anda telah memiliki kartu KKS, kunjungi bank Himbara yang sesuai (BRI, Mandiri, BNI, atau BSI) untuk mengecek saldo bantuan. Jangan lupa membawa KTP dan KKS.

Panduan Penyesuaian dari PT Pos ke Bank Himbara

Bagi KPM yang sebelumnya menerima bansos PKH melalui PT Pos Indonesia, berikut langkah-langkah untuk menyesuaikan dengan mekanisme baru:

1. Perbarui Data Anda

Pastikan data pribadi, seperti NIK KTP dan Kartu Keluarga (KK), sudah sesuai dan valid di sistem DTKS Kemensos. Jika ada perubahan data, segera laporkan ke kantor desa atau kelurahan.

2. Aktivasi Rekening KKS

3. Gunakan KKS untuk Pencairan

Setelah rekening aktif, anda dapat mencairkan bantuan dengan langkah berikut:

Anda bisa segera cek status terbarunya di SIKS-NG. Pastikan bahwa anda masih berstatus sebagai penerima bansos PKH, agar pencairan nanti berjalan dengan lancar.

Untuk dana yang diterima KPM dari bansos PKH di akhir tahun 2024 ini, pembagiannya sesuai dengan komponen yang anda terima.

Selain itu, anda bisa temukan berita dan informasi menarik lainnya di Google News. Lalu, ikuti channel WhatsApp Poskota agar tidak ketinggalan updatean berita di setiap harinya.

Diantaranya adalah mengenai berita kriminal, nasional, tekno, lifestyle, dan hiburan. Banyak informasi terbaru, terupdate, terhangat, dan terpercaya di channel Poskota.

Disclaimer: POSKOTA beritahu anda bahwa update status terbaru bansos PKH peralihan PT Pos Indonesia ke KKS Bank Himbara. Segera cek selengkapnya di sini, dan perlu diingatkan, bahwa dana ini bukan saldo dana gratis dari aplikasi melainkan saldo dana yang akan diberikan dari pemerintah melalui program bansos.

Tags:
Bansos PKHProgram Keluarga Harapan (PKH)pt-pos-indonesiaKKS Bank himbarakpmSP2DSPM

Putri Aisyah Fanaha

Reporter

Putri Aisyah Fanaha

Editor