POSKOTA.CO.ID - Keluarga Penerima Manfaat (KPM) peralihan PT Pos bisa cek sekarang, dana bansos disalurkan melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) lama.
Melansir pernyataan dari akun YouTube Pendamping Sosial, KPM dari Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), di dalamnya terdapat KPM lama yang pernah memiliki kartu KKS.
KPM adalah mereka yang sebelum menerima pencairan bansos sempat memiliki kartu KKS yang diterbitkan bank himbara.
Setelah di cek pada Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial (SIKS) terdapat beberapa KPM berstatus bank himbara.
Disana terlihat, Bank Mandiri, BNI dan BRI sebagai bank penyalur alih-alih proses pembukaan rekening kolektif (burekol).
Status bank himbara tersebut mengindikasi bansos telah cair pada KPM bersangkutan.
Jadi, kepada KPM yang belum terima bantuan mereka hingga sekarang bisa mencari KKS lama, karena ada kemungkinan dana dicairkan melalui KKS lama.
Setelah menemukan KKS nya, KPM dapat mengecek saldo yang berada didalam menggunakan m-banking sesuai bank.
BRI Mobile untuk bank BRI, Livin by Mandiri untuk bank Mandiri dan BNI Mobile untuk bank BNI.
Jika, KPM lupa pin kartu KKS, dapat mendatangi bank bersangkutan untuk membuat pin baru.
Jangan lupa, simpan kartu KKS tersebut dengan baik untuk berjaga pencairan di kemudian hari.
Untuk informasi lebih lanjut KPM bansos PKH dapat menanyakan kepada pendamping sosial yang bertugas. Dan KPM bansos BPNT dapat menghubungi petugas di Kantor Desa/Kelurahan setempat.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.