POSKOTA.CO.ID - Dana bantuan sosial (bansos) BPNT yang telah cair ke KKS terbitan bank apa saja? Simak informasinya pada artikel ini.
Penyaluran bantuan sosial yang sedang berlangsung saat ini salah satunya adalah Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).
BPNT merupakan bantuan sosial yang disalurkan untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok atau sembako.
Mengutip informasi dari kanal Youtube Naura Vlog, penyaluran bantuan sosial BPNT masih berlangsung kepada masing-masing KPM.
Saat ini KKS yang diketahui telah mencairkan dana adalah dari bank BRI, BNI, dan Mandiri. Untuk bank BSI belum ada KPM yang memberikan bukti pencairan.
Nominal Penyaluran Dana Bansos BPNT
BPNT menyalurkan bantuannya setiap dua bulan sekali, atau setiap tahapnya terdiri dari dua bulan.
Satu bulan, KPM akan diberikan dana bansos sebesar Rp200.000, maka penyaluran satu tahap bansos BPNT adalah Rp400.000.
Tahap pertama berlangsung selama bulan Januari hingga Februari, tahap kedua berlangsung selama bulan Maret hingga April.
Tahap ketiga berlangsung selama bulan Mei hingga Juni, tahap keempat berlangsung selama bulan Juli hingga Agustus.
Tahap kelima berlangsung selama bulan September hingga Oktober, dan tahap keenam berlangsung selama bulan November hingga Desember.
2 Opsi Pengecekkan Daftar Penerima Bansos
Pencairan bantuan sosial BPNT ini hanya dicairkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang telah terdaftar.
Untuk pengecekkan daftar penerima bansos, terdapat dua cara yang Anda lakukan, yaitu sebagai berikut:
- Melalui situs resmi cekbansos.kemensos.go.id
- Melalui Aplikasi Cek Bansos Kemensos
Demikian informasi terkait pencairsn dana bantuan sosial BPNT yang mencairkan KKS terbitan bank penyalur.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.