Alshad Ahmad Akhirnya Akui Pernah Menikah dengan Nisaa Asyifa, Sebut Telah Bertanggung Jawab pada Sang Anak

Senin 02 Des 2024, 21:30 WIB
Alshad Ahmad akhirnya mengaku pernah miliki istri dan kini mempunyai anak. (instagram/@alshadahmad)

Alshad Ahmad akhirnya mengaku pernah miliki istri dan kini mempunyai anak. (instagram/@alshadahmad)

POSKOTA.CO.ID – Beberapa waktu ke belakang, nama YouTuber Alshad Ahmad banyak diperbincangkan, hingga netizen menyebutnya sebagai cowok red flag.

Salah satu kasus yang menyeret namanya adalah bahwa dirinya memiliki anak dari perempuan bernama Nisaa Asyifa pada Maret 2023, namun tak mau mengakuinya.

Dia akhirnya angkat bicara dengan memberikan klarifikasi mengenai hubungannya dengan Nissa Asyifa. 

Alshad Ahmad Lakukan Klarifikasi

Ternyata, keduanya adalah mantan kekasih yang dikabarkan pernah menjalani pernikahan siri namun harus mengakhirinya dengan perceraian dua bulan kemudian.

Dalam klarifikasi Alshad tersebut, dia menegaskan tetap memenuhi kewajiban dan tanggung jawabnya sebagai ayah bagi anaknya dengan Nissa.

"Mengenai segala kewajiban bagi masing-masing pihak (saya maupun Sdri. N) yang berkaitan dengan seluruh hal setelah perpisahan tersebut, juga sudah disepakati bersama,” katanya dalam Instagram Story miliknya, Senin 2 Desember 2024. 

Namun, Alshad tak mengungkapkan rincian kesepakatan terkait kewajiban dan tanggung jawabnya terhadap anaknya. “Sampai saat ini tetap saya laksanakan dan penuhi dengan itikad baik," tulisnya

Dia menegaskan bahwa dirinya hingga saat ini tidak pernah mengingkari janji dalam menjalankan kewajiban dan tanggung jawab tersebut.

"Terkait hal-hal yang menjadi materi kesepakatan tentunya tidak dapat saya sampaikan secara terbuka," tulis Alshad.

"Dan juga untuk menjaga privasi masing-masing pihak. Pada prinsipnya saya tidak pernah ingkar atau melepaskan diri dari seluruh kewajiban dan tanggung jawab yang telah disepakati bersama," tambahnya.

Tak hanya itu, Alshad mengatakan bahwa keputusan bercerai dari Nissa adalah keputusan bersama. Keputusan tersebut juga sudah dipikirkan secara matang dengan Nissa

"Terkait keputusan untuk secara resmi berpisah dengan Sdri. N, bukan merupakan keputusan saya sepihak, melainkan kesepakatan bersama yang konsekuensinya juga sudah sama-sama dipikirkan dengan matang oleh masing-masing pihak," paparnya.

Kemudian Alshad Ahmad menyampaikan permintaan meminta maafnya kepada publik karena adanya kasus antara diriya dengan sang mantan istri, Nissa.

"Meskipun sumber pemberitaan bukan berasal dari saya, namun dari hati yang tulus saya ingin menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pihak atas polemik yang terjadi," ungkapnya.

Alshad dan Nissa sendiri diduga bercerai pada 2 Desember 2022 setelah dikabarkan menikah siri pada 30 September 2022. Saat pernikahan tersebut, Nissa diduga sedang hamil.

Setelah perpisahan tersebut, Alshad berpacaran dengan Tiara Andini. Sering putus nyambung, namun dikabarkan bahwa keduanya kembali bersama.

Salah satunya saat diketahui keduanya diduga mengunggah unggahan yang sama di Instagram saat liburan ke Jepang.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Berita Terkait
News Update